Dikonfirmasi, Redmi Note 9 Meluncur ke Indonesia di Tanggal Ini

Redmi Note 9 series akan meluncur ke Indonesia sebentar lagi.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 02 Juni 2020 | 19:30 WIB
Redmi Note 9. (Xiaomi)

Redmi Note 9. (Xiaomi)

Hitekno.com - Pada awal Mei 2020, kita telah mengetahui bahwa Redmi Note 9 series sudah meluncur secara global. Kabar gembira, Xiaomi Indonesia mengonfirmasi resmi bahwa HP Redmi Note 9 series akan datang sebentar lagi.

Kabar kedatangan Redmi Note 9 series terkuak dari postingan serta teaser di akun resmi Instagram Xiaomi Indonesia (@xiaomi.indonesia)

Pada postingan, terungkap bahwa Redmi Note 9 series akan meluncur pada hari Selasa tanggal 09 Juni 2020 pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Andalkan Jaringan 5G, Redmi Note 10 Nampang di TENAA

Itu berarti satu minggu lagi kita bisa mengetahui HP baru Redmi di kelas menengah terjangkau.

HP Redmi Note 9 series akan diluncurkan secara live-streaming melalui link ini.

Teaser Redmi Note 9. (Instagram/ @Xiaomi.Indonesia)
Teaser Redmi Note 9. (Instagram/ @Xiaomi.Indonesia)

Xiaomi Indonesia membagikan teaser dan membocorkan bahwa perangkat akan membawa fitur-fitur "JAWARA".

Baca Juga: Realme 6 vs Redmi Note 8 Pro, Duel HP Midrange

Dilihat dari peluncuran sebelumnya, sebenarnya kita sudah bisa mengetahui rincian spesifikasi dari Redmi Note 9 series.

Namun kita masih belum mengetahui berapa HP baru yang akan dibawa oleh Redmi ke Indonesia.

Sebagai referensi, setelah peluncuran secara global, itu berarti sudah ada tiga perangkat yang sudah terdaftar di situs Xiaomi yaitu Redmi Note 9 Pro, Redmi Note 9, dan Redmi Note 9S.

Baca Juga: Mumpung THR Cair, Ganti ke 5 HP Rp 1 Jutaan dari Redmi Ini Yuk

Teaser Redmi Note 9 dengan caption promosi ''Para Jawara''. (Instagram/ @Xiaomi.Indonesia)
Teaser Redmi Note 9 dengan caption promosi ''Para Jawara''. (Instagram/ @Xiaomi.Indonesia)

Redmi Note 9 Pro Max (India) merupakan Redmi Note 9 Pro versi global sementara Redmi Note 9 Pro (India) merupakan Redmi Note 9S versi global.

Untungnya, Redmi Note 9 tidak mempunyai nama lain karena ini merupakan versi vanilla dari Note 9 series sehingga kita tak perlu bertambah bingung.

Redmi Note 9S versi global mempunyai spesifikasi hampir sama dengan Redmi Note 9 Pro (versi global), hanya saja terdapat sedikit perbedaan di sektor kamera.

Baca Juga: Penampakan Redmi K30 Pro dengan Bodi Transparan Beredar, Siap Meluncur?

Redmi Note 9 Pro Max. (Redmi India)
Redmi Note 9 Pro Max atau Redmi Note 9 Pro versi global. (Redmi India)

Redmi Note 9 Pro membawa 4 kamera belakang dengan sensor utama 64 MP sedangkan Redmi Note 9S membawa kamera primer 48 MP.

Terkait spesifikasi dan memori, beberapa fitur yang tersemat pada Redmi Note 9 termasuk layar IPS LCD 6.53 inci, Android 10, chipset MediaTek Helio G85, 4 kamera belakang (48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP), kamera depan 13 MP, RAM 3GB/4GB, memori internal 64GB/128GB, dan baterai 5020 mAh (fast charging 18 W).

Redmi Note 9. (Xiaomi)
Redmi Note 9. (Xiaomi)

Sementara spesifikasi Redmi Note 9 Pro termasuk IPS LCD 6.67 inci, Android 10, chipset Qualcomm Snapdragon 720G, 4 kamera belakang (64 MP + 8 MP + 5 MP + 2 MP), kamera depan 16 MP, RAM 6 GB, memori internal 64GB/128GB, dan baterai 5020 mAh (fast charging 30 W).

Melihat spesifikasi Redmi Note 9 series yang cukup gahar, HP baru ini akan menjadi pesaing sengit para HP kelas menengah di Indonesia.

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB