Kasus Corona Melonjak, Apple Tutup Kembali Toko di Amerika Serikat

Sebanyak 11 toko Apple di Florida, Arizon, Carolina Utara dn Carolina Selatan akan ditutup sementara.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 22 Juni 2020 | 12:30 WIB
Apple Store. (Pixabay/3005398)

Apple Store. (Pixabay/3005398)

Hitekno.com - Sebuah laporan dari Bloomberg mengatakan Apple akan menutup beberapa toko ritel yang baru dibuka kembali di empat negara bagian Amerika Serikat karena lonjakan virus corona.

Dilaporkan, sebanyak 11 toko di Florida, Arizon, Carolina Utara dn Carolina Selatan akan ditutup sementara.

Sebelumnya, perusahaan menutup semua tokonya di luar China pada Maret lalu karena pandemi yang menyebar cepat. Lalu melihat keadaan sudah mulai kondusif, Apple berinisiatif membukan toko ritelnya di Amerika Serikat bulan Mei lalu.

Baca Juga: Paket Tertukar, Netizen Ini Beli Barang Rp 50 Ribu yang Datang Malah iPad

Tentunya dibukanya kembali toko ini dengan protokol kesehatan dan menggunakan layanan etalase yang tidak memungkinkan pelanggan di dalam.

Toko yang terbuka untuk pelanggan dilakukan pemeriksaan suhu dan mengharuskan pelanggan dan karyawan untuk mengenakan masker.

Apple Store. (Pixabay/MichaelGaida)
Apple Store. (Pixabay/MichaelGaida)

Dilansir dari laman The Verge, juru bicara Apple mengatakan pada email karena kondisi pandemi saat ini di beberapa komunitas yang dilayani menutup toko sementara di area ini.

Baca Juga: Berkekuatan 5,0 SR, Hashtag #Gempa dan Pacitan Rajai Trending Twitter

Beberapa toko yang tutup meliputi Florida, di Waterside Shops dan Coconut Point; dua di North Carolina, di Southpark dan Northlake Mall; satu di South Carolina di Haywood Mall; dan enam di Arizona, di Pusat Mode Chandler, Scottsdale Fashion Square, Arrowhead, SanTan Village, Scottsdale Quarter, dan La Encantada.

Pihak Apple sendiri mengatakan jika ia terus memantau keadaan yang tengah terjadi saat ini. Apple juga berharap situasi cepat membaik dan pelanggan mereka bisa kembali secepat mungkin.

Baca Juga: Aneh Tapi Bikin Ngakak, 7 Jokes Bapak-bapak di WhatsApp Ini Jadi Hiburan

Berita Terkait
Berita Terkini

Asus dikabarkan akan meluncurkan hp barunya, Zenfone 12 Ultra minggu depan....

gadget | 13:04 WIB

Realme 14 Pro Plus masih dalam tahap pengerjaan, tapi mengutip GSM Arena, Senin (27/1/2025), sudah menguji daya tahan ba...

gadget | 09:38 WIB

Samsung Electronics Co., Ltd. mengumumkan kehadiran Galaxy S25 Ultra, Galaxy S25+, dan Galaxy S25....

gadget | 15:04 WIB

Hollyland LARK M2S menjadi solusi ideal untuk videografer, kreator konten video, sineas, vlogger, online educator, live ...

gadget | 09:48 WIB

Huawei FreeBuds SE 3 dirancang untuk segmen entry-level yang menginginkan pengalaman audio nirkabel terbaik dengan harga...

gadget | 11:59 WIB