Redmi Note 9 Pro, Jawara Baru Xiaomi Indonesia

Walaupun dibanderol dengan harga yang murah, andalan Xiaomi ini diklaim sebagai jawara dalam berbagai aspek.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 24 Juni 2020 | 19:01 WIB
Redmi Note 9 Pro. (Xiaomi Indonesia)

Redmi Note 9 Pro. (Xiaomi Indonesia)

Hitekno.com - Dalam gelaran roadshow online bersama media Yogyakarta, selain mengenalkan Redmi Note 9, Xiaomi juga memperkenalkan Redmi Note 9 Pro sebagai perangkat anyarnya yang baru saja dirilis di pasar Indonesia.

Walaupun dibanderol dengan harga yang murah, andalan Xiaomi ini diklaim sebagai jawara dalam berbagai aspek yang lalu membuatnya begitu unggul dari perangkat yang menjadi saingannya.

Secara desain, Redmi Note 9 Pro memukau dengan layar berukuran 6,67 inci FHD dengan dot display yang ditempatkan di tengah. Bagian depan dan bagian belakang Redmi Note 9 Pro terlndungi dengan Corning Gorilla Glass 5.

Baca Juga: Gelar Roadshow Online, Xiaomi Kenalkan Redmi Note 9 ke Yogyakarta

Berbeda dari Redmi Note 9, fingerprint Redmi Note 9 Pro disematkan di bagian samping bersama dengan tombol power perangkatnya. Untuk pilihan warna, Redmi Note 9 Pro tersedia dalam pilihan warna Glacier White, Interstellar Gray, dan Tropical Green.

Redmi Note 9 Pro superior dengan resolusi 64 MP, 8 MP untuk ultrawide, 5 MP untuk makro, dan 2 MP untuk depth sensor. Fitur profesional diberikan Xiaomi untuk Redmi Note 9 Pro. Fitur profesional ini memungkinkan pengguna untuk memotret dalam RAW.

Redmi Note 9 Pro Interstellar Grey. (Xiaomi Indonesia)
Redmi Note 9 Pro Interstellar Grey. (Xiaomi Indonesia)

Kamera selfie 16 MP juga disematkan Xiaomi pada Redmi Note 9 Pro. Cukup rupawan, hasil foto selfie Redmi Note 9 Pro benar-benar clear dengan fitur AI Beauty yang bisa mempercantik foto selfie kamu.

Baca Juga: Spesifikasi Redmi Note 9 Pro, Bawa Chipset Tangguh di Harga Rp 3 Jutaan

Untuk jeroan, Redmi Note 9 Pro juga sangat tangguh dengan dukungan Snapdragon 720G dengan Adreno 618 Elite Gaming yang dikhususkan untuk gaming. Skor AnTuTu Redmi Note 9 Pro juga menakjubkan dengan angka 275.319.

Sedangkan untuk baterai, Redmi Note 9 Pro mengandalkan kapasitas 5.020 mAh yang sudah dilengkapi dengan fitur pengisian cepat 30W. Fitur ini memungkinkan Redmi Note 9 Pro terisi dari 0 sampai 50 persen hanya dalam waktu kurang dari 30 menit.

Redmi Note 9 Pro Tropical Green. (Xiaomi Indonesia)
Redmi Note 9 Pro Tropical Green. (Xiaomi Indonesia)

Makin menarik, Xiaomi membekali Redmi Note 9 Pro dengan Z-Axis Linear Motor yang mampu mengatur getaran di perangkat lebih baik. Selain itu, Redmi Note 9 Pro juga dilengkapi dengan 2x2 Mimo WiFi untuk sinyal yang lebih baik.

Baca Juga: Spesifikasi Redmi Note 9, HP Rp 2 Jutaan dengan Kamera 48 MP

Kabar gembira bagi pengguna Xiaomi, Redmi Note 9 Pro sudah dibekali dengan NFC untuk memudahkan kinerja dan kegiatan pengguna yang kerap kali perlu bertransaksi secara digital.

Mengenai harga, Redmi Note 9 Pro dengan RAM 6 GB dan memori internal 64 GB dijual dengan harga perkenalan Rp 3.399.000 dan harga normal Rp 3.499.000.

Varian kedua dari Redmi Note 9 Pro dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB dijual dengan harga perkenalan Rp 3.799.000 dan harga normal Rp 3.899.000. Sebagai informasi, varian RAM 8 GB merupakan yang pertama dalam keluarga Redmi Note.

Baca Juga: Kenapa Tidak Ada NFC di Redmi Note 9? Ini Jawaban Xiaomi Indonesia

Redmi Note 9 Pro Glacier White. (Xiaomi Indonesia)
Redmi Note 9 Pro Glacier White. (Xiaomi Indonesia)

Membuat pengguna semakin tenang, Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro sudah dilengkapi dengan Mi Protect untuk Screen Damage dan Accidental Damage.

Untuk Screen Damage, Mi Protect Redmi Note 9 dihargai Rp 249.000 dan Redmi Note 9 Pro seharga Rp 449.000. Sedangkan untuk Screen Damage Redmi Note 9 dihargai Rp 149.000 dan Redmi Note 9 Pro dengan harga Rp 249.000.

Pengguna sudah dapat membeli Redmi Note 9 Pro di Shopee, Mi.com, dan Authorized Mi Store. Untuk penjualan offline Redmi Note 9 Pro akan segera dilakukan di Erafone.

Beli Lenovo Redmi Note 9 Pro
Tokopedia: di sini.
Shopee: di sini.
Lazada: di sini.
Bukalapak: di sini.
Eraspace: di sini.

Berita Terkait
Berita Terkini

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB

Salah satu keunggulan POCO X7 Pro 5G adalah penggunaan prosesor flagshipDimensity 8400-Ultra....

gadget | 18:53 WIB

Redmi Note 14 Series menggandeng Rich Brian untuk ciptakan kolaborasicome backikonik sosok musisi muda Indonesia yang kr...

gadget | 18:43 WIB