Hitekno.com - Google telah menambahkan teknologi augmented realiry (AR) ke dalam pencariannya. Karena itu, kamu bisa melihat dinosaurus bergerak-gerak dari hasil Google Search.
Coba kamu buka Google Search dan masukkan kata kunci dinosaurus ke kolom pencarian. Lalu lihat hasilnya, apakah mendapati gambar 3D dinosaurus yang bergerak-gerak?
Gambar 3D dinosaurus yang bergerak-gerak ini adalah teknologi AR yang ditanamkan Google dalam hasil pencariannya.
Baca Juga: Google Pixel 3a Berhenti Diproduksi, Kenapa?
Sayangnya teknologi ini belum berjalan di semua perangkat. Beberapa perangkat smartphone telah bisa menampilkan teknologi AR tersebut dengan baik.
Selain kata kunci dinosaurus, ada sederet kata kunci lain yang bisa menampilkan teknologi ini di perangkat kamu.
Dikutip HiTekno.com dari The Verge, berikut ini daftar nama dinosaurus yang telah didukung:
Baca Juga: Akhir Tahun Ini, Google Akan Membayar Konten Berita
Jika HP kamu telah mendukung teknologi AR secara penuh, penampakan 3D dinosaurus tersebut bisa kamu bawa keluar dari Google Search.
Caranya cukup menekan tombol "view in your space". Namun hanya pada HP yang mendukung teknologi ARCore dari Google saja.
Kamu bisa berkreasi membuat video dengan penampakan dinosaurus tersebut. Sayangnya tidak semua HP sudah mendukungnya.
Baca Juga: Subak Terdaftar di UNESCO, Google Rayakan Lewat Doodle Hari Ini
Untuk bisa menjalankannya, HP Android harus mendukung ARCore secara hardware. Sedangkan iPhone, setidaknya telah memakai iOS 11 ke atas.
Jika HP kamu sudah mendukung ARCore Google, berkreasilah dengan teknologi ini. Tinggal masukkan dinosaurus ke Google Search dan tarik keluar.
Baca Juga: Google Photos Segera Dapatkan Update, Bawa Sederet Perubahan