Serba Canggih, Xiaomi Luncurkan Smart Toilet Khusus Anak

Toilet pintar dengan harga mahal ini cocok buat anak sultan.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 06 Juli 2020 | 13:00 WIB
Smart Toilet dari Xiaomi mempunyai fitur penghangat di sekitar ring kloset. (Xiaomi Youpin)

Smart Toilet dari Xiaomi mempunyai fitur penghangat di sekitar ring kloset. (Xiaomi Youpin)

Hitekno.com - Xiaomi telah meluncurkan smart toilet anyar dengan beragam fitur cukup canggih. Tak hanya kloset duduk biasa, perangkat buatan Xiaomi ini dibekali fitur otomatis bahkan remote control portabel.

Smart Toilet ini dinamakan dengan Jenner XS Fully Automatic Flip Integrated Smart Toilet dan sudah tersedia melalui platform Xiaomi Youpin.

Namanya yang cukup panjang ternyata menyuratkan banyaknya fitur di dalamnya.

Baca Juga: Pakai Gimbal, Vivo X50 Series Siap Rilis Global Termasuk ke Indonesia!

Toilet pintar ini sudah dilengkapi dengan pegas khusus sehingga bisa menyesuaikan tinggi pengguna terutama untuk anak-anak.

Tinggi kloset yang sekitar 51,5 sentimeter bisa turun otomatis hingga 41,5 sentimeter sehingga posisi duduk pengguna bisa menjorok sekitar 35 derajat.

Smart Toilet dari Xiaomi. (Xiaomi Youpin)
Smart Toilet dari Xiaomi. (Xiaomi Youpin)

Xiaomi mengklaim bahwa posisi duduk ini sangat nyaman terutama bagi anak-anak yang akan menggunakannya.

Baca Juga: Kenapa Tidak Ada NFC di Redmi Note 9? Ini Jawaban Xiaomi Indonesia

Toilet pintar dilengkapi dengan fitur pembersih serta fitur penghangat yang bisa diaktifkan secara otomatis.

Dikutip dari Gizmochina, Jenner XS Fully Automatic Flip Integrated Smart Toilet mempunyai sensor yang bisa mendeteksi keberadaan pengguna.

Smart Toilet dari Xiaomi mempunyai fitur penghangat di sekitar ring kloset. (Xiaomi Youpin)
Smart Toilet dari Xiaomi mempunyai fitur penghangat di sekitar ring kloset. (Xiaomi Youpin)

Apabila pengguna mendekat, maka tutup kloset akan membuka secara otomatis.

Baca Juga: Kabar Gembira, 3 HP Xiaomi Ini Bisa Jajal Android 11 Beta

Jika anak-anak sudah selesai menggunakannya dan menjauh beberapa langkah, maka kloset akan menutup secara otomatis.

Cukup futuristik, toilet pintar ini memiliki notifikasi LED dan juga remote control untuk mengaktifkan beragam fitur.

Smart Toilet dari Xiaomi milik fitur penghangat. (Xiaomi Youpin)
Smart Toilet dari Xiaomi milik fitur penghangat. (Xiaomi Youpin)

Beberapa fiturnya termasuk Soft-washing ology, Sprays Bubbles of Water, penyesuaian suhu, dan pemanas 24 V.

Baca Juga: Charger Xiaomi 120 W Bocor ke Publik, untuk Perangkat Apa Ya?

Setelah menggunakannya, pengguna bisa mengaktifkan fitur penghangat sehingga udara hangat bisa keluar ring kloset untuk mengeringkan air di kulit.

Smart Toilet dari Xiaomi ini dibanderol dengan harga 4.699 yuan atau Rp 9,7 juta untuk varian manual flip.

Smart Toilet Xiaomi tersedia dalam berbagai warna. (Xiaomi Youpin)
Smart Toilet Xiaomi tersedia dalam berbagai warna. (Xiaomi Youpin)

Varian flip otomatis dapat dibeli dengan harga 5.699 yuan atau Rp 11,7 juta.

Jenner XS Fully Automatic Flip Integrated Smart Toilet dari Xiaomi masih dijual terbatas di China dan masih belum diketahui mengenai ketersediaan secara global termasuk ke Indonesia.

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB