GoPlay Live, Platform Digital yang Dukung Karya Musisi Indonesia

Berinovasi, GoPlay lalu menghadirkan GoPlay Live sebagai platform digital yang dapat menjadi tempat para seniman berkarya.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 23 Juli 2020 | 16:41 WIB
GoPlay Live. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

GoPlay Live. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Hitekno.com - Dalam sebuah event yang digelar secara live streaming, GoPlay secara resmi memperkenalkan fitur barunya yaitu GoPlay Live. Fitur anyar GoPlay ini menjadi platform digital yang mendukung karya musisi Indonesia.

Disampaikan oleh CEO GoPlay, Edy Sulistyo, tren konsumsi digital di era pandemi saat ini memang meningkat drastis. Banyak pengguna yang mengakses berbagai konten video di tengah masa pandemi akibat virus corona ini.

Mendukung kampanye 'di rumah aja' seperti yang disampaikan pemerintah, GoPlay lalu hadir dengan berbagai fitur menarik untuk membuat masyarakat betah di rumah. Salah satu konten yang diunggulkan oleh GoPlay adalah konten-konten lokal.

Baca Juga: 3 Tips Memaksimalkan Samsung Galaxy Tab S6 Lite untuk Wirausahawan

Berinovasi, GoPlay lalu menghadirkan GoPlay Live sebagai platform digital yang dapat menjadi tempat para seniman berkarya dengan membuat konser online namun dengan offline experience.

Bekerja sama dengan GoTix dan Loket.com untuk pembelian tiket konser online tersebut, GoPlay Live hadir sebagai solusi untuk pengguna yang sudah rindu dengan konser offline yang biasanya selalu berlangsung di masa sebelum pandemi.

GoPlay Live. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)
GoPlay Live. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Mendukung karya musisi Indonesia, dijelaskan oleh VP Marketing GoPlay, Sasha Sunu, GoPlay Live menghadirkan banyak tawaran dan fitur menarik baik untuk penonton atau untuk seniman yang menggelar event tersebut.

Baca Juga: Cara Kompres PDF Tanpa Aplikasi, Bikin Mudah Kirim File

Beberapa hal menarik yang ditawarkan GoPlay Live untuk penggunanya adalah streaming video dengan kualitas tinggi, adanya kontrol akses, serta perlindungan karya dengan larangan rekam layar untuk terhindar dari tangan-tangan iseng yang ingin membuat plagiat.

Fitur menarik yang diberikan GoPlay Live lainnya adalah adanya fitur News Ticker yang memungkinkan pembuat event dapat memberi informasi, promosi, dan pengumuman secara langsung pada penontonnya.

Selain itu, fitur yang menarik dari GoPlay Live adalah Cast To TV yang dapat digunakan untuk pengguna yang ingin menyaksikan konser online dari layar besar seperti TV bukan dari aplikasi HP.

Baca Juga: Cara Download Video Instagram, Mudah Tanpa Aplikasi

Agar event serasa lebih interaktif, GoPlay Live juga menawarkan fitur Shout dan Q&A yang dapat digunakan untuk melakukan tanya jawab ke pembuat event. Fitur lainnya yang akan meluncur pada bulan Juli 2020 ini antara lain Trivia Quiz hingga Polling.

GoPlay Live. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)
GoPlay Live. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Ide kreatif dari GoPlay Live ini rupanya disambut baik oleh Tohpati selaku musisi yang turut hadir dalam event peluncuran ini. Menurutnya, GoPlay Live menjadi platform yang baik untuk para musisi yang kehilangan panggung dan event di tengah masa pandemi.

''Saya senang ada streaming ini karena berbayar, dengan event ini karya jadi lebih dihargai,'' ungkap Tohpati.

Baca Juga: Cara Kompres PDF Tanpa Aplikasi, Bikin File Lebih Kecil

Untuk perkembangan GoPlay Live kedepannya, Tohpati berharap jika fitur ini dapat menyematkan fitur audio untuk interaksi bersama penonton. Lebih lanjut, dirinya memuji kualitas audio GoPlay Live yang ia sebut sangat baik.

Dalam beberapa waktu mendatang, GoPlay Live nantinya tidak hanya dapat digunakan untuk menggelar konser online untuk para musisi namun juga dapat menjadi kelas webinar, press conference, hingga cooking show.

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB