Samsung Galaxy M01 Core, HP Murah Cuma Rp 1 Jutaan

Dengan harga murah, HP Samsung Galaxy M01 Core ini menawarkan hal yang berbeda.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 29 Juli 2020 | 07:30 WIB
Samsung Galaxy M01 Core. (Samsung)

Samsung Galaxy M01 Core. (Samsung)

Hitekno.com - Samsung kembali meluncurkan HP murahnya, kali ini lebih dulu hadir di India. Yakni Samsung Galaxy M01 Core dihadirkan dengan harga cuma 5.500 rupee atau setara Rp 1 juta saja.

Seperti apa HP murah Samsung Galaxy M01 Core ini? Ternyata jadi produk yang cukup menarik di harganya yang terjangkaui.

Dikutip dari GSM Arena, Selasa (27/7/2020), harga murah tersebut didapat lantaran Samsung Galaxy M01 Core berbasis Android 10 Go, yang menjadikannya sebagai HP termurah Samsung di India.

Baca Juga: Warna Baru Lebih Elegan, Ini Harga Samsung Galaxy A51 dan Galaxy A71

Dilihat dari tampilan luarnya, HP murah ini dibekali layar 5,3 inci dengan resolusi 720 piksel (HD) dan memiliki tingkat kerapatan warna 277 ppi.

Beralih ke dapur pacu, spesifikasi Samsung Galaxy M01 Core diotaki chipset MediaTek MT6739 yang membawa prosesor quad-core Cortex-A53 CPU dan GPU Mali-T760 MP2 GPU.

Samsung Galaxy M01 Core. [Samsung]
Samsung Galaxy M01 Core. [Samsung]

Harus diakui, chipset HP Samsung ini kurang gahar karena kebanyakan HP murah di pasaran saat ini sudah dipersenjatai prosesor delapan inti (octa-core).

Baca Juga: Samsung Galaxy A42 5G Bakal Gunakan Baterai Jumbo?

Untuk ruang penyimpanan, Samsung menyediakan dua pilihan memori, yaitu RAM 2 GB + ROM 16 GB dan RAM 2 GB + ROM 32 GB. Jika bagasi data dirasa kurang memadai, pengguna bisa mendongkraknya dengan menambahkan MicroSD.

Di sisi lain, daya tahan Samsung Galaxy M01 Core bergantung pada baterai berkapasitas 3.000 mAh yang bisa diisi menggunakan kabel Micro USB.

Meski kapasitas tersebut relatif kecil, perlu diingat bahwa HP Samsung ini berbasis Android 10 Go menyediakan aneka macam aplikasi dalam versi ringan alias lite, sehingga konsumsi dayanya pun rendah.

Baca Juga: Flash Sale Pedana, Samsung Galaxy A01 Core Terjual Puluhan Ribu Unit

Bergeser ke sektor kamera, Samsung Galaxy M01 Core memiliki kamera belakang tunggal beresolusi 8 MP yang juga bisa dipakai untuk merekam video 1080 piksel.

Samsung Galaxy M01 Core. [Samsung]
Samsung Galaxy M01 Core. [Samsung]

Di bagian depan, kamera depan berkekuatan 5 MP menempel pada bezel layar, mengingat HP murah ini tidak dilengkapi notch, apalagi layar punch hole layaknya HP kelas premium.

Sedangkan untuk konektivitas, HP Samsung ini telah mendukung jaringan 4G LTE, WiFi, Bluetooth 5.0, GPS, GLONASS, hingga jack audio 3,5 mm.

Baca Juga: Samsung Odyssey G9 Hadir ke Indonesia, Monitor Impian Gamer

Dikemas dalam pilihan warna hitam, merah, dan biru, harga Samsung Galaxy M01 Core RAM 2 GB + ROM 16 GB dibanderol 5.500 Rupee atau sekitar Rp 1 juta.

Sedangkan Samsung Galaxy M01 Core versi RAM 2 GB + ROM 32 GB dilego senilai 6.500 Rupee atau Rp 1,26 juta. Perangkat mulai tersedia pada 29 Juli mendatang.

Cek harga terbaru Samsung Galaxy M01 Core di SINI.

Meski sudah resmi meluncur di India, belum diketahui apakah Samsung Galaxy M01 Core masuk ke Indonesia atau tidak.

Kita nantikan saja apakah HP murah Samsung Galaxy M01 Core ini akan meluncur di luar India atau tidak. (Suara.com/ Tivan Rahmat).

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB