Bawa Snapdragon 865, HP Misterius Vivo Lolos Sertifikasi

HP ini membawa RAM hingga 12 GB dan memori internal 256 GB.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Kamis, 30 Juli 2020 | 06:30 WIB
Logo Vivo. (Vivo)

Logo Vivo. (Vivo)

Hitekno.com - Vivo diyakini sedang bersiap meluncurkan HP baru kelas flagship sebentar lagi. Kabar ini terkuak setelah sebuah HP misterius Vivo telah lolos sertifikasi oleh lembaga resmi 3C di China.

Perangkat lolos sertifikasi dengan membawa nomor model V2024A.

Kode yang sama juga muncul pada Geekbench pada Juni 2020 lalu.

Baca Juga: Isi Kategori HP Gaming, Lenovo Legion Duel Resmi Dikenalkan

HP misterius Vivo ini membawa chipset gahar dari Qualcomm, Snapdragon 865.

Masih belum jelas apakah HP ini akan menjadi ponsel dari Vivo atau datang sebagai merek gaming iQOO.

HP misterius Vivo lolos sertifikasi 3C. (3C via Gizmochina)
HP misterius Vivo lolos sertifikasi 3C. (3C via Gizmochina)

Selain Snapdragon 865, daftar 3C menyebutkan bahwa Vivo V2024A dibekali konektivitas 5G.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Asus ROG Phone 3, HP Gaming Paling Dinanti

Perangkat juga dibekali tingkat pengisian maksimum 11 V/ 5 A.

Itu berarti HP baru ini memiliki fitur fast charging 55 W.

Dikutip dari Gizmochina, daftar di Geekbench menyebutkan bahwa Vivo V2024A menjalankan sistem operasi Android 10 dan RAM 8 GB.

Baca Juga: Inilah Wujud Lenovo Legion Pro, HP Gaming Pesaing Asus ROG Phone 3

Salah satu leaker dari China membocorkan bahwa itu bisa saja menjadi HP gaming iQOO 3 Pro 5G.

Qualcomm Snapdragon 865. (Qualcomm)
Qualcomm Snapdragon 865. (Qualcomm)

HP ini dibekali layar AMOLED 6,56 inci beserta fitur refresh rate 90 Hz.

Varian tertinggi perangkat memiliki RAM 12 GB (LPDDR5) dan memori internal 256 GB (UFS 3.1).

Baca Juga: Kenapa Poco F2 Pro Cocok Jadi HP Gaming? Ini Alasannya!

Perangkat mempunyai 3 kamera belakang dengan konfigurasi 48 MP (Sony IMX586) + 8 MP + 13 MP dan kamera depan 16 MP.

iQOO 3 Pro 5G diyakini juga membawa baterai 4.500 mAh dan fast charging 55 W.

Mengingat sudah lolos sertifikasi 3C, HP misterius Vivo ini terindikasi akan meluncur dalam kurun waktu satu bulan mendatang atau bahkan lebih cepat lagi.

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB