Demi Bisa Beli HP untuk Belajar Online, Siswa MTs Kerja Jadi Kuli Bangunan

Ketersediaan perangkat seperti HP masih jadi kendala bagi sejumlah siswa dalam mengikuti belajar online.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 18 Agustus 2020 | 14:32 WIB
Ilustrasi Smartphone. (Hitekno.com)

Ilustrasi Smartphone. (Hitekno.com)

Hitekno.com - Catur Ferianto, siswa kelas VII MTs Ya Robi, Grobogan, Jawa Tengah rela bekerja menjadi kuli bangunan demi mengumpulkan uang. Hal ini dilakukannya agar bisa membeli HP yang digunakan dalam belajar online.

Ketersediaan perangkat seperti HP memangmasih jadi kendala untuk sejumlah siswa pada masa pandemi ini. Di mana mereka melakukan getiatan belajar online dari rumah masing-masing.

Termasuk Catur, yang kisahnya menjadi kuli bangunan di tengah pandemi Covid-19 dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo.

Baca Juga: Demi Beli HP untuk Belajar Online, Siswa Ini Rela Jual Ayam Satu-satunya

"Tak punya HP untuk belajar online, siswa MTs kerja jadi kuli bangunan. Dia bekerja sebagai kuli bangunan demi membeli ponsel android untuk bisa belajar online," tulis akun itu seperti dikutip Suara.com, Minggu (9/8/2020).

Orang tua Catur tak mampu membelikan HP sebagai sarana untuk sekolahnya. Dengan berat hati, kedua orang tua Catur merelakan anak mereka bekerja menjadi kuli bangunan agar bisa tetap bersekolah.

Sehari-hari, Catur membanting tulang menjadi kuli bangunan. Mulai dari mengangkat pasir hingga membuat adonan semen ia lakukan demi bisa membeli HP sendiri untuk sekolah.

Baca Juga: Tak Mampu Beli HP untuk Belajar Online, Siswa Ini Terpaksa Masuk Sekolah

Selama ini, Catur mengikuti sekolah online dengan meminjam HP milik kakaknya. Namun, ia selalu terlambat dalam mengerjakan tugas sebab sang kakak baru pulang bekerja pukul 21.00 WIB.

Bocah jadi kuli bangunan demi beli HP untuk sekolah online (IG/makassar_iinfo)
Bocah jadi kuli bangunan demi beli HP untuk sekolah online (IG/makassar_iinfo)

Menurut pemilik rumah tempat Catur bekerja, Catur tergolong anak yang rajin dalam bekerja. Ia mengerjakan pekerjaan membangun rumah dengan sangat baik.

Awalnya, sang pemilik rumah menolak memperkerjakan Catur karena masih di bawah umur. Namun, Catur memiliki keinginan kuat untuk bekerja agar bisa mengumpulkan uang.

Baca Juga: Demi Anak Belajar Online, Ayah Nekat Mencuri HP

Akhirnya ia mengizinkan bocah itu untuk bekerja menjadi kuli bangunan.

Padahal, anak seusia Catur pada umumnya masih menghabiskan waktu untuk belajar dan bermain, sementara Catur harus memeras tenaga setiap hari demi mendapatkan upah.

Aksi Catur menjadi kuli bangunan demi bisa membeli HP untuk sekolah online langsung menjadi sorotan publik. Banyak netizen yang merasa terharu dengan perjuangan keras Catur.

Baca Juga: Agar Cucu Bisa Belajar Online, Nenek Kuras Tabungan untuk Beli HP

Tak sedikit pula netizen yang mengingatkan kepada pemerintah untuk lebih berhati-hati dalam mengambil keputusan. Sebab, tak semua masyarakat Indonesia memiliki akses yang mumpuni untuk belajar secara online.

"Tamparan besar buat bangsa yang besar serta sudah merdeka 75 tahun," ujar @omakpakadvertising.

"Ya Allah masih kecil," uajr @ssandrarezkyy_.

"Pak Nadiem tolong kebijaksanaannya dalam pendidikan ditata ulang, kasihan mereka pak," ungkap @dokat_taks.

Itulah kisah Catur, siswa yang rela jadi kuli bangunan demi bisa beli HP unutk belajar online. (Suara.com/ Chyntia Sami Bhayangkara).

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB