Hitekno.com - Salah satu musuh umum dalam dunia digital adalah Malware yang merugikan pengguna. Biasanya malware pada HP Android akan mengganggu karena menampilkan iklan.
Para ahli mengatakann adware seperti Ads Blocker merupakan jenis malware yang paling umum di Android. Namun aplikasi berbahaya lainnya dapat melakukan hal-hal yang lebih buruk.
Menurut Adam Bauer, peneliti keamanan untuk perusahaan keamanan seluler Lookout, malware seluler biasanya mengambil salah satu dari dua pendekatan. Jenis malware pertama menipu pengguna agar memberikan izin yang memungkinkannya mengakses informasi sensitif.
Baca Juga: Review MacBook Air Ini Bikin Netizen Salfok, Netizen: Idaman Penjual Olshop
Jenis kedua dari malware mengeksploitasi kerentanan di ponsel, mendapatkan akses ke informasi sensitif dengan memberikan hak administrator sendiri.
Dilansir dari CNET pada Sabtu (5/9/2020), terdapat empat tanda bahwa smartphone Android memiliki malware tersembunyi:
Jika menemukan hal-hal ini, kemungkinan ada malware tersembunyi di perangkat.
Baca Juga: Pakai Teknologi AR, Kamu Bisa Balapan Mario Kart dengan Sirkuit di Rumah
Selain mengganggu dengan iklan yang terus-menerus, malware seluler juga dapat mengakses informasi pribadi pengguna. Target umumnya meliputi kredensial perbankan, informasi perangkat, nomor telepon atau alamat email, dan daftar kontak.
Berikut tips mengatasi malware yang menghuni smartphone:
Itulah tadi tanda dan tips untuk mengatasi malware di HP Android kamu. (Suara.com/Lintang Siltya Utami)
Baca Juga: Debu Setan di Planet Mars Berhasil Diabadikan Robot Penjelajah NASA