Realme Narzo 20 Pro dan Narzo 20 Siap Masuk Indonesia, Berapa Harganya?

Seperti apa Realme Narzo 20 dan Realme Narzo 20 Pro ini?

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 27 Oktober 2020 | 08:30 WIB
Realme Narzo 20 Pro. (Realme)

Realme Narzo 20 Pro. (Realme)

Hitekno.com - Realme Narzo 20 dan Realme Narzo 20 Pro, telah resmi meluncur di India dan akan menyusul masuk Indonesia. Lini yang dihadrkan sebagai HP gaming dengan harga yang lebih terjangkau.

Sebelumnya Realme Indonesia juga telah menghadirkan Narzo ke Tanah Air yang mendapatkan tanggapan positif. Setelahnya, dipastika dua versi baru ini akan hadir menyusul.

Menjelang akhir tahun ini, dipastikan kalau HP gaming Realme Narzo 20 dan Realme Narzo 20 Pro untuk hadir ke Indonesia.

Baca Juga: Poco X3 NFC vs Realme 7, Duel HP Rp 3 Jutaan

"Realme Narzo 20 dan Realme Narzo 20 Pro hadir untuk memberikan pengalaman bermain game paling kuat di segmennya," kata Palson Yi, Direktur Pemasaran Realme Indonesia dalam siaran pers yang diterima Suara.com di Bogor, Jawa Barat, Senin (26/10/2020).

Realme Narzo 20 dan Narzo 20 Pro akan tersedia secara eksklusif online dan akan menjadi andalan merek asal China itu dalam sebuah program belanja pada November mendatang.

Realme Narzo 20 Pro. (Realme)
Realme Narzo 20 Pro. (Realme)

Di Indonesia, harga Realme Narzo 20 akan berkisar di Rp 3 jutaan dan diklaim akan menjadi HP "paling value-for-money dengan dukungan 65W SuperDart Charge" di segmen harga tersebut.

Baca Juga: Spesifikasi Realme 7 Pro, Bawa SuperDart Charge dengan Harga Rp 4 Jutaan

Realme Narzo 20 dan beberapa produk internet of thing dari Realme akan diluncurkan di Indonesia pada Kamis, 5 November 2020. Peluncuran akan digelar secara online.

HP gaming Realme Narzo 20 sendiri, seperti yang diwartakan sebelumnya, pertama kali diperkenalkan di India pada pertengahan September kemarin. Di negara itu HP game ini diklaim cukup sukses.

Di India, harga Realme Narzo 20 dibanderol 10.499 rupee atau sekitar Rp 2,1 juta untuk varian RAM 4+64 GB dan 11.499 atau Rp 2,3 jutaan untuk versi RAM 4+128 GB.

Baca Juga: Membawa Fast Charging 65 W, Segini Harga Realme 7 Pro di Indonesia

Kita nantikan saja seperti apa Realme Narzo 20 dan Realme Narzo 20 Pro di Indonesia setelah diluncurkan nanti. (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Berita Terkait
Berita Terkini

Penjualan perdana hari ini, cek seperti apa POCO M7 Pro 5G....

gadget | 14:41 WIB

Cek sperti apa spesifikasi POCO F7 Ultra dan POCO F7 Pro....

gadget | 07:52 WIB

Tak hanya HP murah Redmi A5, Xiaomi Indonesia juga menghadirkan Redmi Pad SE 8.7....

gadget | 14:20 WIB

Oppo disebut akan meluncurkan hp mini barunya, Find X8S, bulan depan....

gadget | 13:37 WIB

Penjualan ini menjadi bukti nyata kalau POCO Fans memang luar biasa....

gadget | 11:13 WIB