Bisakah Pengguna Android Memakai FaceTime Seperti iOS?

Tenang banyak alternatif FaceTime di Android.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 01 November 2020 | 08:30 WIB
Ilustrasi video call. (Pixabay)

Ilustrasi video call. (Pixabay)

Hitekno.com - FaceTime menjadi salah satu fitur yang banyak digunakan dan digemari pemakai perangkat iOS dari Apple. Namun sayangnya, layanan video call yang dikenalkan sejak 2010 ini eksklusif di iOS.

Para pengguna Android harus berbesar hati tidak bisa memakai fitur FaceTime seperti di iPhone maupun iPad dari Apple.

Hal itu mungkin menjengkelkan bagi sebagian pengguna Android jika teman-teman dan keluarga menggunakan perangkat iOS namun pengguna tidak dapat bergabung bersama yang lainnya saat menggunakan FaceTime.

Baca Juga: Apple Rajai Pasar Tablet Global, Samsung Berada di Bawahnya

Meski begitu, ada alternatif lain jika pengguna ingin melakukan obrolan dengan orang lain yang menggunakan perangkat Apple.

Jika pengguna menggunakan Android dan lebih suka tidak beralih perangkat ke obrolan video dengan teman-teman yang menggunakan Apple, ada sejumlah alternatif. Banyak di antaranya mudah digunakan dan dapat mereplikasi fitur inti FaceTime.

Ilustrasi aplikasi FaceTime. [Shutterstock]
Ilustrasi aplikasi FaceTime. [Shutterstock]

Salah satunya adalah aplikasi Google Duo. Google secara efektif mendesainnya sebagai Android yang setara dengan FaceTime, dengan tingkat kesederhanaan yang serupa. Aplikasi ini mendukung obrolan video grup, dapat berfungsi di web, dan didasarkan pada nomor telepon daripada akun.

Baca Juga: Gusur Apple, Xiaomi Duduki Peringkat Ketiga Pasar HP Global Q3 2020

Dilansir dari Android Authority, pilihan alternatif lainnya adalah Facebook Messenger. Meskipun tidak sesederhana Google Duo, aplikasi ini juga ditautkan ke akun Facebook pengguna dan dapat digunakan baik di perangkat seluler ataupun web.

Aplikasi WhatsApp juga merupakan opsi lainnya dan mungkin lebih disukai jika pengguna lebih suka menautkan nomor telepon.

Terakhir, Skype juga bisa menjadi alternatif FaceTime di Android. Ini adalah salah satu aplikasi obrolan video terlama dan terintegrasi dengan sangat baik dalam perangkat lunak dan layanan Microsoft.

Baca Juga: Apple Hanya 8 Persen, Huawei Dominasi Pasar HP Pintar di China

Itulah alternatif FaceTime yang bisa dimanfaatkan pengguna Android sebagai alternatif layanan eksklusif Apple tersebut. (Suara.com/Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB