Lebarkan Sayap, HMD Global Persiapkan Laptop Nokia?

Terungkap bahwa HMD Global sedang mempersiapkan 8 seri laptop Nokia yang membawa spesifikasi yang cukup beragam.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 01 Desember 2020 | 12:00 WIB
Logo Nokia. (Nokia)

Logo Nokia. (Nokia)

Hitekno.com - Setelah selama beberapa tahun fokus merilis deretan perangkat HP untuk Nokia. HMD Global kini dikabarkan tengah melebarkan sayap dengan mempersiapkan perangkat barunya yaitu laptop Nokia.

Informasi mengenai kedatangan laptop Nokia ini muncul usai edaran sertifikasi perangkat tersebut resmi dikeluarkan oleh Bureau of Indian Standards (BIS).

Mengutip Gizmochina, dalam sertifikasi tersebut, terungkap bahwa HMD Global sedang mempersiapkan 8 seri laptop Nokia yang membawa spesifikasi yang cukup beragam.

Baca Juga: Nggak Banyak yang Tahu, Begini Cara Pakai Emoji di Windows

Deretan seri laptop Nokia ini antara lain NKi510UL85S, NKi510UK82S, NKi510UL810S, NKi510UL165S, NKi510UL1610S, NKi310UL82S, NKi310UL85S, NKi310UL42S, dan NKi310UL41S.

Dipastikan meluncurkan 8 seri laptop Nokia, sayangnya HMD Global tidak mengungkap informasi apapun mengenai spesifikasi dan jeroan laptop anyarnya.

Logo Nokia. (Nokia)
Logo Nokia. (Nokia)

Bersiap merilis 8 seri laptop baru untuk Nokia, inovasi anyar HMD Global ini dipastikan merupakan usaha perusahaan untuk mengembangkan portfolio untuk produk-produk Nokia.

Baca Juga: Terpopuler: iPhone 12 Bakal Dirilis di Indonesia dan Foto Jadul 1973

Di masa mendatang, tidak bisa dipungkiri jika HMD Global mungkin akan merilis berbagai produk untuk segmen pasar lain seperti wearable, IoT dan beberapa produk lainnya.

Dilaporkan sedang begitu produktif merilis berbagai perangkat anyarnya, HMD Global justru memilih untuk menunda perilisan Nokia 9.3 PureView yang sebelumnya dikabarkan akan rilis akhir tahun 2020 ini.

Sayangnya, hingga artikel ini dibuat, belum diketahui dengan pasti kapan rencana HMD Global untuk kemudian merilis laptop Nokia ini. Kemungkinan, perangkat ini baru akan rilis tahun 2021 mendatang.

Baca Juga: EMUI 11 Versi Stabil Siap Datang ke Huawei P40 Series dan Mate 30 Pro

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB