Telegram dan TikTok Jadi Aplikasi Favorit saat Libur Natal

Telkomsel mencatatkan kenaikan trafik untuk Telegram dan TikTok jelang Libur Natal 2020.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 15 Desember 2020 | 10:03 WIB
Ilustrasi TikTok. (Unsplash/helloimnik)

Ilustrasi TikTok. (Unsplash/helloimnik)

Hitekno.com - Telegram dan TikTok diprediksi jadi aplikasi paling digemari pengguna Telkomsel menjelang libur Natal dan Tahun baru. Bahknyan menyaingi WhatsApp dan Instagram.

Hal ini disampaikan Direktur Network Telkomsel Hendri Mulya Syam, Senin (14/12/2020) seperti dimuat Suara.com.

"Selama pandemi, masyarakat Indonesia memanfaatkan akses layanan berbasis digital untuk mendukung kebutuhan aktivitas kesehariannya," jelas Hendri dalam konferensi pers virtual, Senin (14/12/2020).

Baca Juga: Siapa Sangka, Inilah Video Paling Viral di TikTok

Dalam paparannya, aplikasi chat Telegram diprediksi akan mengalami peningkatan trafik hingga 33,96 persen pada libur Natal. Secara keseluruhan, pemakaian aplikasi pesan digital atau konferensi video yang digunakan pengguna Telkomsel naik 22,5 persen.

TikTok yang masuk kategori SocialNet (media sosial) diprediksi mengalami peningkatan trafik hingga 29,91 persen. Sedangkan untuk kategori SocialNet secara umum diproyeksikan naik 7,32 persen pada libur Naru 2020.

Ilustrasi Telegram. (Shutterstock)
Ilustrasi Telegram. (Shutterstock)

Kemudian untuk Mobile Legends yang masuk kategori Games diprediksi bakal naik hingga 21,76 persen. Teruntuk kategori Games secara keseluruhan dinyatakan naik 18,65 persen.

Baca Juga: Unggah Video Lebih Lama, TikTok Uji Coba Durasi Video Hingga 3 Menit

Berikut aplikasi yang diprediksi bakal banyak digunakan oleh pengguna Telkomsel selama libur Natal 2020:

  1. Telegram naik 33,96 persen
  2. TikTok naik 29,91 persen
  3. Mobile Legends naik 21,76 persen
  4. Zoom naik 19,94 persen
  5. WhatsApp naik 16,41 persen
  6. Instagram naik 14,92 persen
  7. Facebook naik 6,06 persen
  8. Twitter 4,36 persen
  9. YouTube 3,03 persen.

Itulah daftar aplikasi populer yang diprediksi ramai digunakan pelanggan Telkomsel selama libur Natal 2020. (Suara.com/ Dicky Prastya).

Baca Juga: Spotlight, Fitur Baru Snapchat yang Mirip TikTok

Berita Terkait
Berita Terkini

MediaTek Dimensity 9400 menghadirkan berbagai fitur yang ditujukan untuk HP flagship....

gadget | 10:12 WIB

Salah satu usaha sampingan yang semakin populer adalah perdagangan aset digital, termasuk emas....

gadget | 10:06 WIB

Xiaomi resmi meluncurkan Xiaomi TV S Mini LED Series 2025. Ini adalah Smart TV pertama dari Xiaomi yang menggunakan tekn...

gadget | 21:30 WIB

Lenovo secara resmi meluncurkan Legion Go S di Indonesia. Ini adalah konsol gaming genggam sekaligus penerus dari Lenovo...

gadget | 22:16 WIB

Motorola, pelopor dunia dalam teknologi dan inovasi mobile, dengan bangga mengumumkan kembalinya secara resmi ke pasar I...

gadget | 21:51 WIB