Akan Semakin Futuristik, Ini Prediksi Tren HP di Tahun 2021

Mengenai kedatangan tren HP di tahun 2021 mendatang, berikut prediksi tim HiTekno.com

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 28 Desember 2020 | 18:15 WIB
Ilustrasi HP. (pexels/Daria)

Ilustrasi HP. (pexels/Daria)

Hitekno.com - Memasuki tahun 2021, banyak yang sudah tidak sabar menantikan kedatangan deretan perangkat dengan berbagai fitur menarik. Akan semakin futuristik, berikut prediksi tren HP tahun 2021 dari tim HiTekno.com.

Berbagai vendor HP dipercaya telah berlomba-lomba untuk mempersiapkan kedatangan perangkat anyarnya yang membawa berbagai teknologi super canggih.

Dari segi design, spesifikasi, fitur hingga kamera nantinya tentu akan mengalami peningkatan signifikan yang membuatnya berbeda dari perangkat yang diperkenalkan di tahun 2020 ini.

Baca Juga: Jelang Akhir Tahun, IM3 Ooredoo Gelar Collabonation Trilogy Concert

Mengenai kedatangan tren HP di tahun 2021 mendatang, berikut prediksi tim HiTekno.com Kamu tertarik mencoba tren yang mana?

1. HP dengan warna pantone yang dinamis

Oppo A53 5G. (Oppo China)
Oppo A53 5G. (Oppo China)

Oppo mengklaim tahun 2021 mendatang akan diramaikan dengan desain perangkat yang mengutamakan warna pantone yang dinamis. Disampaikan oleh Aryo Meidianto selaku PR Manager Oppo Indonesia, pengguna nantinya akan mempertimbangkan desain dan warna sebelum membeli HP.

Baca Juga: Dipastikan Rilis Tahun 2021, Jaringan WiFi untuk iPhone 13 Terungkap

2. HP dengan layar lipat atau layar slider

Smartphone lipat Samsung Galaxy Fold. (Samsung)
Smartphone lipat Samsung Galaxy Fold. (Samsung)

Tren HP yang kemungkinan muncul di tahun 2021 adalah layar lipat atau layar slider. Tren HP yang sempat populer di beberapa tahun lalu kemungkinan akan kembali diminati di tahun 2021 mendatang.

3. HP dengan jaringan 5G

Baca Juga: Kolaborasi dengan Tom Ford, Desain HP Layar Slider Oppo Terungkap

Ilustrasi jaringan 5G. (Huawei)
Ilustrasi jaringan 5G. (Huawei)

Selain secara desain, HP dengan jaringan 5G yang kekinian dipercaya akan menjadi tren di tahun 2021. Jaringan 5G yang lebih kencang ini dipastikan akan menggantikan jaringan 4G yang selama ini menjadi andalan.

4. HP dengan kamera di bawah layar

Kamera selfie Vivo S1. (Vivo)
Kamera selfie Vivo S1. (Vivo)

Tren lainnya yang akan hadir di tahun 2021 adalah HP dengan kamera selfie di bawah layar. Desain kamera ini tentu akan menggantikan tren HP kamera selfie yang sebelumnya telah ada.

Baca Juga: Andalkan 4 Sensor, Fitur Kamera Samsung Galaxy M51 Janjikan Foto Apik

5. HP dengan baterai jumbo dan teknologi fast charging

Samsung Galaxy M51 membawa baterai 7.000 mAh. (Samsung India)
Samsung Galaxy M51 membawa baterai 7.000 mAh. (Samsung India)

Memberikan kenyamanan bagi penggunanya, vendor HP tentu sedang berlomba-lomba untuk merilis perangkat dengan baterai jumbo serta teknologi fast charging yang semakin kekinian.

Walaupun masih predisi, 5 tren HP di tahun 2021 ini mungkin saja akan diminati oleh penggemarnya masing-masing. Tertarik menjajal yang mana?

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB