Teaser Beredar, Samsung Galaxy M12 dan M62 Siap Rilis?

HP baru dalam keluarga M-series ini diprediksi bakal dibanderol dengan harga terjangkau.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 04 Januari 2021 | 07:30 WIB
Logo Samsung. (Samsung)

Logo Samsung. (Samsung)

Hitekno.com - Samsung diprediksi akan meluncurkan satu atau bahkan dua HP baru mereka dalam keluarga M-series sebentar lagi. Berdasarkan bocoran, dua perangkat yang akan dirilis adalah Samsung Galaxy M12 dan Galaxy M62.

Kabar tersebut muncul dari sebuah teaser yang diunggah oleh laman Samsung India.

Beberapa leaker meyakini bahwa Samsung Galaxy M12 siap diluncurkan pada pekan depan.

Baca Juga: Gelar Event Khusus 6 Januari 2021, Samsung Siap Rilis Galaxy S21?

Tak hanya itu, Tushar Mehta dari XDA Developer memprediksi bahwa perangkat yang akan meluncur bukan hanya Samsung Galaxy M12.

"Aku bukan membicarakan tentang Galaxy M12, tetapi ada satu lagi," kata Tushar Mehta (@thetymonbay) lewat cuitannya.

Teaser Galaxy M series anyar, diduga sebagai Samsung Galaxy M12. (Samsung)
Teaser Galaxy M series anyar, diduga sebagai Samsung Galaxy M12. (Samsung)

Teaser yang beredar menampakkan tulisan #MAXUP. Kata kunci layar "Besar" kemungkinan jatuh pada Samsung SM-M625F, yang telah bocor pada bulan lalu. Terdapat dua spekulasi mengenai Samsung SM-M625F atau Galaxy M62.

Baca Juga: Samsung Galaxy M51 Punya Layar 6,7 Inci, Asyik Nonton Film Seharian

Itu bisa menjadi smartphone, namun terdapat leaker yang mengklaim bahwa perangkat tersebut mungkin saja sebuah tablet Galaxy Tab M62.

Dikutip dari GSM Arena, tak hanya Galaxy S21 saja, namun perusahaan kemungkinan tengah bersiap meluncurkan Galaxy M-series anyar pada Januari 2021.

Laporan dari 91 Mobiles, pada Desember 2020 lalu, Samsung Galaxy M12 dikabarkan sudah dalam tahap produksi massal di India.

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Ultra Lolos Sertifikasi FCC, Dikonfirmasi Bawa S Pen

Render dari Samsung Galaxy M12. (OnLeaks)
Render dari Samsung Galaxy M12. (OnLeaks)

Berdasarkan bocoran, HP baru Samsung Galaxy M12 dispekulasikan akan membawa baterai super jumbo 7.000 mAh. Perangkat diprediksi membawa layar Infinity-V 6,7 inci dengan empat kamera belakang.

Pada dapur pacu, HP baru ini membawa chipset buatan Samsung, Exynos 850.

Beberapa spesifikasi lain termasuk RAM 3 GB, Android 10 berbasis OneUI 3.0, resolusi HD Plus, port USB Type-C, dan jack audio 3,5 mm. Samsung Galaxy M12 kabarnya juga diprediksi akan dibanderol dengan harga terjangkau.

Baca Juga: Segera Rilis di 2021, Harga Samsung Galaxy S21 Series Terungkap

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB