Dibekali Kamera 108 MP, Xiaomi Mi 10i Resmi Dikenalkan

Dibanderol Rp 4 jutaan, Xiaomi Mi 10i dibekali deretan fitur premium!

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 05 Januari 2021 | 21:30 WIB
Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)

Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)

Hitekno.com - Setelah beberapa teaser serta bocoran yang muncul sebelumnya, Xiaomi Mi 10i akhirnya dirilis ke publik. HP baru ini menyasar segmen menengah (namun dibekali fitur premium) dengan membawa kamera 108 MP.

HP anyar dari Xiaomi tersebut sudah dilengkapi konektivitas 5G.

Perangkat menjadi HP baru dalam keluarga Mi 10 series di mana sebelumnya sudah ada Xiaomi Mi 10, Mi 10 Pro, Mi 10 Lite, dan Mi 10 Lite Zoom Edition.

Baca Juga: Xiaomi Patenkan Dua HP Surround Display, Begini Desainnya

Xiaomi Mi 10i menampilkan layar IPS LCD 6,67 inci beresolusi Full HD Plus (1.080 x 2.400 piksel).

Beberapa fitur yang ada pada layar yaitu refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, rasio kontras 1500 : 01, dan puncak kecerahan hingga 450 nits.

Layar Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)
Layar Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)

Layarnya juga sudah dibekali HDR 10+ serta lapisan pelindung Corning Gorilla Glass 5. Perangkat dibekali RAM hingga 8 GB serta memori internal hingga 128 GB. Xiaomi masih menyediakan slot microSD bagi pengguna yang ingin menambah memori eksternal.

Baca Juga: Beri Surat untuk Mi Fans, CEO Xiaomi Indonesia Tulis Harapan di Tahun 2021

Dilansir dari NDTV, HP baru ini dibekali empat kamera belakang berkonfigurasi 108 MP (Primer, Samsung ISOCELL HM2) + 8 MP (Super Wide 120 Derajat) + 2 MP (Makro) + 2 MP (Depth Sensor).

Dengan teknologi dual native ISO dan 9-in-1 pixel binning yang tersedia pada kamera utama, Mi 10i 5G menjanjikan hasil fotografi menawan dalam kondisi cahaya redup.

Bodi belakang Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)
Bodi belakang Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)

Ini mendukung perekaman video hingga 30fps 4K dan perekaman video slow motion 960 fps. Di bagian depan, Xiaomi Mi 10i mempunyai kamera selfie 16 MP dengan bukaan f / 2.45.

Baca Juga: HP Murah Terbaik 2020, Paket Lengkap Cuma Rp 1,5 Jutaan

Beberapa fitur kamera depan termasuk Night Mode 1.0, AI Beautify, AI Portrait Mode, perekaman video full-HD, dan masih banyak lagi.

Perangkat ditenagai chipset Snapdragon 750G yang sudah termasuk dengan GPU Adreno 619. Xiaomi Mi 10i dijual terbatas di India dan masih belum diketahui terkait ketersediaan secara global termasuk di Indonesia.

Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)
Xiaomi Mi 10i. (Xiaomi India)

Dilihat dari spesifikasinya, perangkat ini termasuk moniker Redmi Note 9 Pro 5G yang telah meluncur di China beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Samsung Galaxy A42 Resmi Rilis, Jadi HP Murah dengan Dukungan 5G

Xiaomi Mi 10i varian memori terendah (6GB/64GB) dibanderol dengan harga 20.999 rupee atau Rp 4 juta. Varian memori menengahnya (6GB/128GB) dibanderol sebesar 21.999 rupee atau Rp 4,2 juta.

Sementara Xiaomi Mi 10i varian memori tertinggi (8GB/128GB) dapat dibeli seharga 23.999 rupeee atau Rp 4,6 juta. Apabila Xiaomi merilis secara global, tentu akan sangat menarik melihat HP 5G berkamera 108 MP yang dibanderol Rp 4 jutaan.

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB