Hitekno.com - Bersama dengan seri lainnya, Samsung Galaxy S21 Plus akhirnya resmi meluncur beberapa waktu lalu. Menyusul kabar peluncurannya, Samsung Galaxy S21 Plus disebut-sebut akan mendapat warna baru?
Peluncuran Samsung Galaxy S21, Samsung Galaxy S21 Plus dan Samsung Galaxy S21 Ultra telah dilakukan. Pre order untuk tiga perangkat ini juga telah dibuka di Indonesia.
Saat pertama kali meluncur, trio Samsung Galaxy S21 hanya membawa tiga varian warna. Melansir dari GSM Arena, Samsung rupanya menyembunyikan satu warna andalannya yaitu Phantom Green untuk Samsung Galaxy S21 Plus.
Baca Juga: Qualcomm Siapkan Pesaing Chip Apple M1, Bisa Lebih Kencang?
Informasi mengenai warna Phantom Green untuk Samsung Galaxy S21 Plus ini diungkap oleh Samsung Australia beberapa waktu lalu. Disebut-sebut, Phantom Green adalah warna eksklusif yang sengaja disiapkan Samsung.
Tidak hanya Phantom Green, rumor percaya bahwa Samsung Galaxy S21 Plus juga akan dibekali dengan warna Phantom Gold yang membuatnya terlihat mewah. Sayangnya, belum ada informasi mengenai hal ini.
Walaupun sudah ada informasi mengenai warna Phantom Green yang digunakan Samsung Galaxy S21 Plus, masih belum ada gambar resmi mengenai warna anyar ini.
Baca Juga: Lolos Sertifikasi EEC, Smart Band Oppo Siap Rilis Global?
Berdasarkan informasi Samsung Australia tersebut, Samsung Galaxy S21 Plus dengan warna Phantom Green ini akan tersedia untuk RAM 8 GB dan memori internal 128 GB atau 256 GB.
Samsung Galaxy S21 Series resmi meluncur pada pertengahan Januari 2021 lalu dengan membawa berbagai varian RAM maupun memori internal.
Mengenai kebenaran Samsung Galaxy S21 Plus yang akan dibekali dengan warna baru yaitu Phantom Green ini masih belum diketahui. Pasalnya, Samsung masih begitu pelit berbicara terkait perangkat anyarnya ini.
Baca Juga: CES 2021, Asus Kenalkan Sederet Monitor Gaming hingga Konten Kreator