Hitekno.com - Usai digunakan oleh CEO Tesla, Elon Musk, kini aplikasi Clubhouse makin populer, termasuk di Indonesia. Diketahui sejumlah tokoh dan artis menggunakan aplikasi satu ini.
Aplikasi Clubhouse sendiri didirikan pada 2020 lalu, aplikasi ini merupakan wadah yang termasuk cepat bagi banyak orang bertemu, berbicara dan berbagi ide.
Clubhouse memungkinkan pengguna membuat atau bergabung dalam ruang untuk mengobrol dengan orang lain untuk melakukan panggilan konferensi.
Baca Juga: Viral Kisah Nenek Penjual Piring Kena Tipu, Dikasih Amplop Kok Isinya Gini
Pengembang Clubhouse, Alpha Exploration Co, mendapatkan investasi sebesar 12 juta Dolar US atau sekitar Rp 168 miliar dari ventura Andreessen Horowitz.
Berbeda dengan aplikasi media sosial lainnya, aplikasi Clubhouse tidak ada gambar, video atau bahkan teks, aplikasi ini hanya menyediakan komunikasi via audio,.
Pengguna Clubhouse nantinya dapat bergabung dan meninggalkan panggilan kapan saja.
Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Dilaporkan Bermasalah dengan Baterai, Jadi Boros?
Dilansir dari Business Insider, aplikasi Clubhouse bersifat khusus undangan, artinya siapa pun yang ingin bergabung harus ''dibawa'' oleh seseorang yang sudah memiliki akun.
Meski begitu, bagi pengguna baru tetap bisa download aplikasi Clubhouse dan memasukkan namanya dalam daftar tunggu. Namun dengan cara itu tak ada jaminan bisa mendapatkan akun secara langsung.
Aplikasi ini memiliki tampilan yang sederhana, pengguna akan berada di daftar ruang bersama dengan peserta yang berada di ruang tersebut.
Baca Juga: Curhat Kurir Kena Skors, Nyesek Tahu Isi Paket yang Diantarnya
Setiap pengguna bisa bergabung ke ruang dengan mengetuknya bahkan membuat ruang itu sendiri.
Usai makin populer, laporan Business Insider diketahui aplikasi Clubhouse kini telah digunakan oleh sekitar dua juta orang setiap minggu pada beberapa pekan terakhir.
Namun sayangnya, aplikasi Clubhouse hanya tersedia untuk pengguna iPhone. CEO Clubhouse, Paul Davidson mengatakan, nantinya tak menutup kemungkinan aplikasi Clubhouse akan terbuka untuk pengguna Android juga. Jadi siapa yang sudah gabung di aplikasi Clubhouse?
Baca Juga: Bos Tesla Elon Musk Berhenti Pakai Twitter, Kenapa?