Ini Fitur Favoritnya Anak Muda yang Ada di Smartphone realme 7 Series

Kira-kira fitur apa yang paling favorit ya?

Dinar Surya Oktarini

Posted: Kamis, 18 Februari 2021 | 15:28 WIB
Realme 7 Pro. (Realme)

Realme 7 Pro. (Realme)

Hitekno.com - realme, Merek Favoritnya Anak Muda mengungkapkan hasil survei kepada pengguna realme 7 Series di realme Community tentang fitur apa yang paling mereka sukai di realme 7 Series. Dari ratusan responden yang mengisi survei ini di realme Community, 61.3% anak muda sangat menyukai fitur fast charging di realme 7 Series, diikuti oleh fitur lainnya seperti kamera yang juga menjadi favoritnya anak muda dengan perolehan vote sebanyak 15.3%.

Realme sendiri melakukan survei internal ini dengan tujuan untuk mengetahui fitur apa saja yang disukai anak muda di Indonesia dari smartphone seri angka andalannya, yakni realme 7 Series. Survei ini juga dilakukan realme utuk mendapatkan feedback langsung dari para pengguna. Dari sekian seri smartphone yang diluncurkan oleh realme di Indonesia, realme seri angka selalu menjadi seri favoritnya anak muda di Indonesia. Hal ini berkat keberanian realme dalam menghadirkan spesifikasi yang sebelumnya hanya ada di kelas flagship untuk hadir di kelas smartphone menengah dengan harga terbaik di segmennya.

Fitur Paling Favorit di realme 7 Series

Baca Juga: Link Streaming Attack on Titan, Bisa Nonton Gratis!

Salah satu fitur dari smartphone flagship yang diboyong realme ke smartphone mid-range miliknya melalui realme 7 Series adalah fitur fast charging. Fitur fast charging seperti 30W SuperDart Charge di realme 7 dan 65W SuperDart Charge di realme 7 Pro menjadi fitur yang paling disukai pengguna realme 7 Series dengan total perolehan suara sebanyak 61.3%.

Anak muda di realme Community menyukai fitur fast charging di realme 7 Series karena tidak perlu lagi mengisi penuh baterai smartphone semalaman. Dengan teknologi tersebut, mereka dapat mengisi daya ponsel di pagi hari dengan cepat sebelum memulai aktivitas sehari-hari. Sungguh mengasyikkan bagaimana realme dapat menghadirkan 65W SuperDart Charge ke kisaran smartphone harga Rp 4 jutaan di realme 7 Pro, menjadikannya pengisian daya tercepat yang tersedia dan terjangkau saat ini.

Fitur favorit realme series. (Realme)
Fitur favorit realme series. (Realme)

Selanjutnya, 15.3% pengguna realme 7 Series jatuh cinta dengan konfigurasi quad-camera terbaru yang diusungnya. Baik realme 7 dan realme 7 Pro mengusung 64MP Quad Camera dengan sensor Sony IMX682. Sebagai pelopor kamera 64MP, realme terus mendorong batas-batas fotografi smartphone, terutama pada kategori seri angka realme.

Baca Juga: Konsisten Edukasi Terkait Keamanan Digital, Gojek Jamin UMKM Aman

Sensor Sony super tajam pada realme 7 dan realme 7 Pro meningkatkan pengalaman fotografi pengguna. Ditambah dengan rangkaian filter malam paling popular yang membuat pengguna kini dapat mengambil foto malam dengan cara yang benar-benar baru. Langkah ini juga menjadi bukti spirit realme, ‘Dare to Leap’, yang menghadirkan fitur unggulan dalam seri angka miliknya, sehingga lebih terjangkau bagi anak muda yang gemar mencoba teknologi baru.

Selain memberikan informasi mengenai fitur favorit pengguna, melalui survei ini realme juga mendapatkan ekspektasi anak muda terkait fitur apa saja yang ingin dihadirkan anak muda di realme Community pada smartphone realme di masa mendatang. Sekitar 48% pengguna realme menginginkan peningkatan pada teknologi kamera di seluruh lini smartphone realme, diikuti 31% pengguna yang menginginkan konektivitas 5G.

realme sendiri belum memberikan informasi seperti apa smartphone pertama realme yang akan diluncurkan di tahun 2021. Namun yang pasti, realme akan selalu Dare to Leap, mendengarkan masukan mengenai smartphone apa yang dibutuhkan anak muda di Indonesia serta berusaha untuk mewujudkannya dengan trendsetting technology dan trendsetting design di semua segmen. Dalam skala global, realme berperan sebagai 5G popularizer telah meluncurkan beberapa smartphone 5G dan langsung merambah pasar global dengan menyajikan smartphone 5G di semua segmen harga.

Baca Juga: Lihat Buaya Disikat Seperti Ini, Netizen: Siap Keluar Gombali Mangsa

realme sendiri telah menyiapkan penerus dari realme Number Series, dan banyak anak muda yang tidak sabar untuk mengetahuinya. Namun seperti kejutan yang biasa diberikan oleh sebagian orang, realme akan menyimpan smartphone ini hingga waktu yang tepat, dan telah menyiapkan sejumlah smartphone yang akan mengganggu segmen smartphone kelas menengah. Untuk memulai tahun 2021, realme dalam waktu dekat akan memperkenalkan seri smartphone yang tidak kalah seru. Bisakah anak muda di Indonesia menebak smartphone apa yang akan realme luncurkan dalam waktu dekat? Jangan kemana-mana, karena realme akan memberikan informasinya secepatnya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB