4 Berita Terkini: 2 HP Baru Realme, Bocoran Samsung Galaxy Tab A7 Lite

Tidaklain adalah Realme 8 dan Realme 8 Pro yang akan meluncur.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 30 Maret 2021 | 10:30 WIB
Realme 8 dan Realme 8 Pro. (Realme India)

Realme 8 dan Realme 8 Pro. (Realme India)

Hitekno.com - Makin membanjiri pasar Tanah Air, Realme Indonesia telah menyiapkan dua HP baru lagi. Tidak lain adalah Realme 8 dan Realme 8 Pro yang telah diumumkan jadwal peluncurannya.

Dua HP baru Realme Indonesia ini akan diluncurkan melalui gelaran khusus yang akan dilangsungkan pada 7 April 2021 mendatang. Kabar ini telah resmi diumumkan sub-brand Oppo tersebut.

Di lain sisi, muncul bocoran terbaru dari tablet Samsung Galaxy Tab A7 Lite. Perangkat terkini yang disiapkan meluncur sebagai varian lebih terjangkau seri Tab A7.

Baca Juga: 2 HP Baru Realme Ini Akan Hadir ke Indonesia pada 7 April 2021

Kabar tentang kehadiran tablet Samsung Galaxy Tab A7 Lite ini pun mulai bermunculan, bahkan gambar render dari sejumlah leaker memperkuat keberadaanya yang akan segera diluncurkan.

Kabar mengenai dua HP baru Realme Indonesia yang akan segera meluncur dan bocoran terkini tablet Samsung Galaxy Tab A7 Lite ini termasuk dalam berita terkini yang sedang ramai.

Untuk lebih lengkapnya lagi, simak berikut ini ada empat berita terkini yang sedang ramai pilihan HiTekno.com untuk hari ini, Selasa (30/3/2021).

Baca Juga: Render Samsung Galaxy Tab A7 Lite Bocor, Bawa Chipset MediaTek?

1. 2 HP Baru Realme Ini Akan Hadir ke Indonesia pada 7 April 2021

Realme 8 Pro. (Realme India)
Realme 8 Pro. (Realme India)

Realme Indonesia telah menyiapkan dua HP baru yang akan meluncur di Tanah Air. Yakni Realme 8 dan Realme 8 Pro yang disiapkan untuk hadir pada 7 April 2021 mendatang.

Kabar dari kehadiran dua HP baru Realme 8 series ini disampaikan langsung melalui Instagram Realme Indonesia.

Baca Juga: Asus ProArt B550-Creator, Motherboard untuk Profesional Kreatif

Baca selengkapnya....

2. Render Samsung Galaxy Tab A7 Lite Bocor, Bawa Chipset MediaTek?

Render Samsung Galaxy Tab A7 Lite. (Voice/ Evan Blass)
Render Samsung Galaxy Tab A7 Lite. (Voice/ Evan Blass)

Berdasarkan bocoran dari leaker, Samsung diprediksi akan meluncurkan tablet baru di kuartal kedua 2021. Render mengenai Samsung Galaxy Tab A7 Lite juga bocor ke publik.

Baca Juga: Jadi Wajah Baru Seri A di 2021, Oppo A54 Resmi Meluncur ke Indonesia

Bocoran berhasil mengungkapkan rincian desain hingga beberapa fitur utamanya. Leaker populer Evan Blass baru saja membagikan render mengenai sebagian spesifikasi Samsung Galaxy Tab A7 Lite.

Baca selengkapnya...

3. Asus ProArt B550-Creator, Motherboard untuk Profesional Kreatif

Motherboard Asus ProArt B550-Creator. (Asus Indonesia)
Motherboard Asus ProArt B550-Creator. (Asus Indonesia)

Asus kembali mengenalkan motherboard barunya, namun yang ini ditujukan untuk para profesional kreatif. Yakni motherboard Asus ProArt B550-Creator yang menawarkan performa dan konektivitas tangguh.

Motherboard Asus ini ditunjang pula dengan keamanan canggih dan mudah, serta fitur-fitur  yang berfokus pada kalangan kreator untuk meningkatkan performa kerja dan membuat mereka lebih mudah untuk mewujudkan visi artistiknya.

Baca selengkapnya...

4. Jadi Wajah Baru Seri A di 2021, Oppo A54 Resmi Meluncur ke Indonesia

Oppo A54. (Oppo Indonesia)
Oppo A54. (Oppo Indonesia)

Melanjutkan deretan perangkat di seri A yang diperkenalkan sebelumnya, Oppo Indonesia akhirnya meluncurkan Oppo A54 ke Tanah Air sebagai anggota baru seri tersebut. Mendapat banyak peningkatan, berapa harga Oppo A54?

Aryo Meidianto selaku PR Manager Oppo Indonesia meyakini jika Oppo A54 membawa banyak pembaruan dari segi desain hingga teknologi. Menurutnya, perangkat ini merupakan umpan balik dari keinginan konsumen Oppo pada umumnya.

Baca selengkapnya...

Itulah empat berita terkini yang sedang ramai untuk hari ini, dari kabar dua HP baru Realme Indonesia hingga bocoran terkini dari tablet Samsung Galaxy Tab A7 Lite.

Berita Terkait
Berita Terkini

MediaTek Dimensity 9400 menghadirkan berbagai fitur yang ditujukan untuk HP flagship....

gadget | 10:12 WIB

Salah satu usaha sampingan yang semakin populer adalah perdagangan aset digital, termasuk emas....

gadget | 10:06 WIB

Xiaomi resmi meluncurkan Xiaomi TV S Mini LED Series 2025. Ini adalah Smart TV pertama dari Xiaomi yang menggunakan tekn...

gadget | 21:30 WIB

Lenovo secara resmi meluncurkan Legion Go S di Indonesia. Ini adalah konsol gaming genggam sekaligus penerus dari Lenovo...

gadget | 22:16 WIB

Motorola, pelopor dunia dalam teknologi dan inovasi mobile, dengan bangga mengumumkan kembalinya secara resmi ke pasar I...

gadget | 21:51 WIB