Bawa RAM 18 GB, HP Gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro Resmi Dikenalkan

HP gaming ini membawa chipset dan fitur layar mengagumkan.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 09 April 2021 | 10:30 WIB
HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)

HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)

Hitekno.com - Lenovo Legion Phone 2 Pro atau Lenovo Legion 2 Pro akhirnya resmi diungkap ke publik. Sama seperti bocoran sebelumnya, HP gaming ini dibekali memori jumbo, termasuk RAM 18 GB.

Tak hanya RAM 18 GB terdapat varian RAM lain yang lebih kecil yaitu 8 GB, 12 GB, dan 16 GB. Perangkat akan mengusung nama berbeda sesuai pasar yang dituju. Moniker Lenovo Legion 2 Pro untuk pasar China, sementara Lenovo Legion Duel 2 untuk pasar lainnya.

HP gaming Legion Phone anyar ini menawarkan memori jumbo, chipset gahar, dan juga tampilan fitur serta layar menawan.

Baca Juga: Gandeng Zeiss Optics untuk Kamera, Vivo X60 Series Meluncur ke Tanah Air

Perangkat memiliki layar Samsung E4 AMOLED 6,92 inci beresolusi 2460 x 1080 piksel. Beberapa fitur layarnya termasuk refresh rate 144 Hz, kecerahan 800 nits, dukungan HDR10+, dan touch sampling rate hingga 720 Hz.

HP gaming ini sangat fokus dengan jeroan mesin sehingga mungkin fitur kameranya cukup standar. Perangkat ini hanya membawa dua kamera belakang berkonfigurasi 64 MP (primer) + 16 MP (ultrawide). Terdapat pula kamera selfie 44 MP dengan mekanisme pop-up.

Layar HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)
Layar HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)

Dilansir dari MySmartPrice, Lenovo Legion Phone 2 Pro ditenagai chipset Snapdragon 888 yang dipasangkan dengan RAM hingga 18 GB dan memori internal hingga 512 GB (UFS 3.1).

Baca Juga: Xiaomi Hadirkan Monitor Gaming Curve, Ultrawide Melengkung 144 Hz

Fitur penting pada HP gaming ini termasuk sistem pendingin twin turbo-fan, twin port USB-C, dan kamera selfie pop-up untuk memastikan pandangan luas pada layar. Lenovo Legion Phone 2 Pro atau Legion Phone Duel 2 menawarkan konektivitas 5G dan kompatibilitas Wi-Fi 6.

Perangkat mempunyai baterai 5.500 mAh dengan fitur fast charging 90 W. Perusahaan mengklaim bahwa HP gaming dapat diisi daya dari nol hingga 82 persen dalam kurun waktu 17 menit.

HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)
HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)

Dari segi dimensi, HP baru ini berukuran sekitar 176 mm x 78.5 mm x 9.9 mm, dan berat 259 gram.

Baca Juga: Redmi Siapkan HP Gaming Murah, Gunakan Chipset MediaTek Dimensity 1200

Lenovo Legion Phone 2 Pro debut pertama kali di China dan tersedia dalam vairan warna Ultimate Black dan Titanium White. Perangkat ini rencananya bakal tersedia di pasar Eropa dan Asia Pasifik pada bulan depan.

HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)
HP gaming Lenovo Legion Phone 2 Pro. (Lenovo China)

 

  • Harga Lenovo Legion 2 Pro RAM 8 GB + 128 GB = 3.699 yuan atau Rp 8,2 juta
  • Harga Lenovo Legion 2 Pro RAM 12 GB + 256 GB = 4.399 yuan atau Rp 9,8 juta
  • Harga Lenovo Legion 2 Pro RAM 16 GB + 512 GB = 5.299 yuan atau Rp 11,2 juta
  • Harga Lenovo Legion 2 Pro RAM 18 GB + 512 GB = 5.999 yuan atau Rp 13,3 juta

Spesifikasi sangar dari perangkat ini membuat Lenovo Legion Phone 2 Pro jadi alternatif menarik di kelas HP gaming pada banderol harga premium.

Baca Juga: Dibekali Snapdragon 888, Skor AnTuTu HP Gaming Ini Tembus 750 Ribu Poin

 
Berita Terkait
Berita Terkini

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB

Salah satu keunggulan POCO X7 Pro 5G adalah penggunaan prosesor flagshipDimensity 8400-Ultra....

gadget | 18:53 WIB

Redmi Note 14 Series menggandeng Rich Brian untuk ciptakan kolaborasicome backikonik sosok musisi muda Indonesia yang kr...

gadget | 18:43 WIB