Bocoran Terbaru, Oppo A95 5G Bawa Layar AMOLED dengan Chipset Tangguh Ini

Oppo A95 5G memiliki chipset dan layar yang sama dengan Oppo Reno 5Z.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 28 April 2021 | 11:00 WIB
Logo Oppo. (Oppo)

Logo Oppo. (Oppo)

Hitekno.com - Perangkat anyar Oppo, Oppo A95 5G kembali muncul di situs web China Telecom di awal April 2021 ini. Kemunculannya ini lalu mengungkap sejumlah bocoran terkait spesifikasi perangkat tersebut.

Walaupun belum mengkonfirmasi langsung mengenai kedatangan perangkat ini. Namun, Oppo A95 5G dipastikan akan menjadi andalan baru dari keluarga Oppo.

Melansir dari GSM Arena, Oppo A95 5G memiliki chipset dan layar yang sama dengan Oppo Reno 5Z. Perbedaan keduanya hanya pada bagian kamera belakang, Oppo mengurangi satu sensor untuk Oppo A95 5G.

Baca Juga: Lengkapi Koleksi Redmi 9T, Xiaomi Rilis Warna Baru Sunrise Orange

Oppo A95 5G meluncur dengan menggunakan layar AMOLED berukuran 6,43 inci dengan lubang di sudut kiri atas yang menjadi rumah untuk kamera selfie perangkat tersebut. Layar beresolusi Full HD+ dengan panel berkecepatan refresh 60Hz menjadi andalan perangkat ini.

Mengenai jeroan, Oppo A95 5G menggunakan chipset Dimensity 800U dari MediaTek yang dipadukan dengan RAM 8 GB dan dua varian memori internal 128 GB atau 256 GB. Lebih lanjut, kapasitas ini turut didukung oleh microSD hingga 2 TB.

Bocoran penampakan Oppo A95 5G. (China Telecom via MyFixGuide)
Bocoran penampakan Oppo A95 5G. (China Telecom via MyFixGuide)

Kamera Oppo A95 5G membawa sensor utama 48 MP yang disematkan bersama sensor ultrawide 8 MP serta sensor makro 2 MP. Kamera selfie beresolusi 16 MP yang berada dalam punch hole di sudut kiri atas.

Baca Juga: Spotify Versi Mini Dirilis di Halaman Facebook

Baterai berkapasitas 4.310 mAh yang ditemani dengan pengisian cepat 30W menjadi penyempurna sektor jeroan Oppo A95 5G. Sistem operasi Android 11 dipadukan dengan ColorOS 11.1 untuk sektor layarnya.

Oppo A95 5G meluncur dalam tiga pilihan warna yaitu hitam, putih dan biru. Mengenai harga, masih belum banyak informasi yang beredar terkait hal ini. Perlu bersabar hingga ada informasi resmi dari Oppo ya.

Baca Juga: Serunya Ngabuburit Main Game dengan Galaxy S21 Ultra 5G

Berita Terkait
Berita Terkini

Penjualan ini menjadi bukti nyata kalau POCO Fans memang luar biasa....

gadget | 11:13 WIB

Cek seperti apa kartu grafis AMD Radeon RX 9070 dan AMD Radeon RX 9070 XT dari ASUS....

gadget | 17:40 WIB

Menurut bocoran terbaru, Samsung Galaxy Z Flip 7 mendatang akan dilengkapi dengan baterai lebih besar dibandingkan penda...

gadget | 10:55 WIB

Booth Xiaomi pada MWC 2025 menampilkan Xiaomi 15 Series dan Xiaomi Pad 7 Series yang baru diluncurkan dengan dukungan Xi...

gadget | 11:22 WIB

TECNO, merek teknologi inovatif yang berbasis pada AI, meluncurkan SPARK Slim di MWC 2025, sebuah smartphone konsep ultr...

gadget | 04:00 WIB