Ditenagai Snapdragon 720G, Ini Spesifikasi Oppo Reno6 di Indonesia

Spesifikasi Oppo Reno6 mencakup kamera selfie 44 MP, layar AMOLED 90 Hz, dan masih banyak lagi.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 12 Juli 2021 | 13:43 WIB
Spesifikasi Oppo Reno6 di Indonesia. Ilustrasi: bodi belakang Oppo Reno6. (Oppo Indonesia)

Spesifikasi Oppo Reno6 di Indonesia. Ilustrasi: bodi belakang Oppo Reno6. (Oppo Indonesia)

Hitekno.com - Oppo Reno6 akan meluncur ke Indonesia pada 15 Juli mendatang. Melalui acara Pre-Launch yang diadakan bersama media hari ini (12/07/2021), kita bisa mengetahui spesifikasi Oppo Reno6 secara lebih lengkap.

Dalam dua acara Pre-Launch sebelumnya, perusahaan sudah membeberkan terkait desain dan sebagian fitur kameranya. Kini, kita bisa mengetahui terkait varian RAM, konfigurasi kamera, hingga chipset dari Oppo Reno6.

Perusahaan menekankan bahwa nantinya Oppo Reno6 membawa spesifikasi yang berbeda dibandingkan versi China. Benar saja, Pre-Launch Oppo Reno6 hari ini (12/07/2021) mengungkapkan bahwa HP baru mereka bakal ditenagai dengan chipset Snapdragon 720G.

Baca Juga: Daftar Harga HP Oppo Juli 2021 Terbaru dan Terlengkap

Hal tersebut cukup berbeda jika dibandingkan Oppo Reno6 untuk pasar China yang mengusung chipset MediaTek Dimensity 900.

Spesifikasi Oppo Reno6 di Indonesia mengusung Snapdragon 720G yang dipasangkan dengan RAM 8 GB (LPDDR4X) dan memori internal 128 GB (UFS 2.1)

Layar Oppo Reno6. (Oppo Indonesia)
Layar Oppo Reno6. (Oppo Indonesia)

Reno6 hadir dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB serta teknologi Ekspansi RAM yang dikembangkan OPPO. Itu artinya, jika ponsel kehabisan ruang RAM yang dapat digunakan, pengguna dapat memilih untuk mengubah sebagian dari penyimpanan internal yang tersedia menjadi RAM virtual.

Baca Juga: Mirip Kamera Profesional, Oppo Reno6 Bawa Teknologi Canggih Ini

Pengguna dapat menyesuaikan tiga tingkat ukuran ekspansi, yang berarti RAM 8 GB OPPO Reno6 dapat dilengkapi dengan memori tambahan 2 GB/ 3 GB/ 5GB.

Soal layar, Oppo Reno6 mengusung panel AMOLED 6,4 inci beresolusi Full HD+ (2400 x 1080 piksel) dengan rasio aspek 20:9.

Bodi belakang Oppo Reno6. (Oppo Indonesia)
Bodi belakang Oppo Reno6. (Oppo Indonesia)

Beberapa fitur layar termasuk dukungan refresh rate 90 Hz, touch sampling rate 180 Hz, fingerprint in-display, rasio layar ke bingkai sebesar 91,7 persen, sertifikasi SGS Eye Care Display dan sertifikasi Netflix Video HD Streaming.

Baca Juga: Varian Oppo Reno6 di Indonesia Berbeda Dibandingkan Versi China

Oppo Reno6 mempunyai empat kamera belakang berkonfigurasi 64 MP (primer) + 8 MP (wide-angle, 119 derajat) + 2 MP (makro, 4 cm) + 2 MP (sensor mono). Perangkat juga dapat memenuhi kebutuhan foto selfie berkat sensor kamera depan 44 MP.

Spesifikasi Oppo Reno6 di Indonesia. (Oppo via HiTekno.com)
Spesifikasi Oppo Reno6 di Indonesia. (Oppo via HiTekno.com)

HP baru ini memiliki baterai 4310 mAh dan fitur fast charging 50 W. Perusahaan mengklaim bahwa perangkat dapat terisi penuh hanya dalam waktu 45 menit berkat fitur fast charging 50 W. Pengisian daya selama 5 menit diklaim dapat digunakan untuk memutar video selama 3 jam.

Spesifikasi Oppo Reno6 nampaknya cukup menarik, terutama bagi pengguna yang menyukai foto selfie. HP baru ini juga cukup mumpuni untuk mendukung pengalaman bermain game atau menonton film berkat layar AMOLED 6,4 inci dengan refresh rate 90 Hz. Harga Oppo Reno6 akan diungkapkan pada peluncuran resminya di tanggal 15 Juli 2021.

Baca Juga: Bawa Desain Cantik, Oppo Reno6 Siap Rilis ke Indonesia Sebentar Lagi

Berita Terkait
Berita Terkini

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB

Vivo V40 Lite diperkuat dengan teknologi AI, termasuk fiturAI Aura Light Portrait, AI Erase,danAI Photo Enhance....

gadget | 15:45 WIB

Xiaomi Indonesiaberkolaborasi bersama Tulusdan Anton Ismaeldalam rangka peluncuranXiaomi 14T Series....

gadget | 15:28 WIB

Mengapa CCTV outdoor dibutuhkan di tempat produksi kain ecoprint? Baca selengkapnya di sini!...

gadget | 22:33 WIB

Cek apa yang ditawarkan Vivo V40 Lite....

gadget | 14:05 WIB