Hitekno.com - Bocoran mengenai Vivo X70 series beredar cukup kencang dalam 30 hari terakhir. Seorang leaker mengungkapkan bahwa Vivo X70 series dapat dikenalkan bersama tablet anyar perusahaan.
Tak hanya itu, Vivo dikabarkan sedang mengerjakan smartwatch, laptop, hingga HP layar lipat. Xiaomi, Huawei, hingga Realme telah mengeluarkan laptop baru mereka di bulan ini.
Cukup masuk akal apabila Vivo juga ingin memperebutkan pasar yang sama. Leaker populer bernama Digital Chat Station membocorkan bahwa smartwatch dan tablet Vivo kini sedang dalam tahap produksi.
Baca Juga: Berkat Gerakan Ini, Smartfren Sukses Raih Anugerah Inovasi Indonesia 2021
Jika bocoran tersebut benar, maka kita berharap bahwa tablet Vivo bisa meluncur dalam waktu dekat. Laporan terpisah mengklaim Vivo dapat merilis tablet anyar sekitar kuartal keempat 2021.
Perusahaan bahkan diketahui telah mendaftarkan merek Vivo Pad di European Union Intellectual Property Office (EUIPO).
"Produsen berwarna biru memiliki tablet dan smartwatch baru yang belum dirilis. Keduanya sudah berada di jalur produksi. HP layar lipat adalah keputusan yang baik, jika berjalan lancar, kita dapat menjumpainya tahun ini. Oh, satu lagi, ada laptop juga," tulis Digital Chat Station dalam akun Weibo-nya.
Baca Juga: Asus Mulai Hadirkan Kartu Grafis AMD Radeon RX 6600 XT
Melalui diskusi di kolom komentar, leaker tersebut mengklaim bahwa Vivo berencana menyiapkan tablet dan smartwatch untuk diluncurkan bersama dengan Vivo X70 series.
Dilansir dari NDTV, keluarga Vivo X70 series terdiri dari Vivo X70, Vivo X70 Pro, dan Vivo X70 Pro Plus. Jika masih ingat, Vivo X70 dan Vivo X70 Pro sebelum ini telah muncul di Geekbench.
Berdasarkan bocoran dari leaker, model V2104 mengarah ke Vivo X70 sementara V2105 merupakan Vivo X70 Pro. Model selanjutnya, V2145, yang diprediksi sebagai Vivo X70 Pro Plus juga telah lolos sertifikasi di China Compulsory Certification (3C).
Baca Juga: Menurut Amanda Manopo, Ini Beberapa Kelebihan Vivo Y53s
Berdasarkan bocoran, seri Vivo X70 lain dikabarkan mengusung chipset yang sama yaitu Dimensity 1200. Meski begitu, Vivo X70 series untuk pasar China diprediksi membawa chipset Exynos 1080.
HP baru Vivo tersebut diyakini mempunyai layar AMOLED 6,56 inci beresolusi 1080 x 2376 piksel dengan refresh rate 120 Hz. Menurut daftar Geekbench, Vivo X70 dan X70 Pro akan hadir dengan RAM hingga 12 GB. Apabila bocoran di atas benar, cukup menarik menantikan seperti apa tablet pertama dari Vivo.
Baca Juga: 7 Rekomendasi HP Murah Vivo Rp1 Jutaan