Hitekno.com - Berikut ini adalah rekomendasi HP Samsung dengan NFC terbaik yang telah dirangkum tim Hitekno.com dari berbagai sumber. Deretan ponsel di bawah ini memiliki harga yang cukup terjangkau.
Seperti diketahui, Samsung masih menjadi salah satu merk HP top di Indonesia. Perusahaan menyematkan berbagai fitur kekinian yang bisa memanjakan penggunanya di tanah air.
Akan tetapi, tak banyak orang yang tahu bahwa Samsung juga menyematkan fitur NFC pada beberapa perangkat mereka. Ya, hanya pada beberapa perangkat.
Baca Juga: 6 HP Xiaomi dengan NFC Paling Rekomended, Agustus 2021
Oleh sebab itu, kamu harus jeli melihat spesifikasi produk yang ingin kamu beli agar tidak salah. Sebab NFC ini bukan aspek yang ditonjolkan pada smartphone.
Padahal, NFC memiliki beragam kegunaan. Misalnya saja, untuk mengirim data, melakukan pembayaran, juga untuk top-up atau memeriksa saldo yang ada di uang elektronik.
Nah, jika kamu sedang mencari rekomendasi HP Samsung dengan NFC terbaik dan terbaru, kamu bisa melihat daftar pilihan tim Hitekno.com di bawah ini:
Baca Juga: 8 Pilihan HP Xiaomi NFC Terbaru, Keluaran 2021
Samsung Galaxy M32
Rilis: Juni, 2021
Layar: Super AMOLED, 6,4 inci, Full HD+
Chipset: Mediatek Helio G80
GPU: Mali-G52 MC2
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 128 GB
Memori Eksternal: microSD hingga 1 TB (slot khusus)
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Li-Ion 5000 mAh
Harga: Rp 3.299.000
Samsung Galaxy M62
Baca Juga: 6 HP NFC Murah di Indonesia yang Tak Banyak Orang Tahu
Rilis: Juni 2021 (Indonesia)
Layar: Super AMOLED 6,7 inci, Full HD+
Chipset: Exynos 9825 (7 nm)
GPU: Mali-G76 MP12
RAM: 8 GB
Memori Internal: 256 GB
Memori Eksternal: microSDXC sampai 1 TB (slot khusus)
Kamera Belakang: 64 MP + 12 MP+ 5 MP + 5 MP
Kamera Depan: 32 MP
Baterai: Li-Po 7000 mAh
Harga: Rp 4.700.000
Samsung Galaxy A32 5G
Rilis: Januari 2021
Layar: TFT, 6,5 inci, HD+
Chipset: MediaTek Dimensity 720 5G (7 nm)
GPU: Mali-G57 MC3
RAM: 8 GB
Memori Internal: 12 GB
Memori Eksternal: microSD (slot SIM bersama)
Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 5 MP + 2 MP
Kamera Depan: 13 MP
Baterai: Li-Ion 5000 mAh
Harga: Rp 3.799.000
Baca Juga: 4 HP NFC Murah Terbaik Juni 2021, Hanya Dua Jutaan
Samsung Galaxy A72
Rilis: Maret, 2021
Layar: Super AMOLED 6,7 inci Full HD+
Chipset: Snapdragon 720G (8 nm)
GPU: Adreno 618
RAM: 8 GB
Memori Internal: 128/8 GB, 256/8 GB
Memori Eksternal: microSD (slot bersama SIM) hingga 1 TB
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 12 MP + 5 MP
Kamera Depan: 32 MP
Baterai: Li-Ion 5000 mAh
Harga: Rp 6.399.000
Samsung Galaxy A52
Rilis: Maret, 2021
Layar: Super AMOLED 6,5 inci Full HD+
Chipset: Snapdragon 720G (8 nm)
GPU: Adreno 618
RAM: 8 GB
Memori Internal: 128/8 GB, 256/8 GB
Memori Eksternal: microSD (slot bersama SIM) hingga 1 TB
Kamera Belakang: 64 MP + 12 MP + 5 MP + 5 MP
Kamera Depan: 32 MP
Baterai: Li-Po 4500 mAh
Harga: Rp 4.999.000
Samsung Galaxy A32
Rilis: Februari, 2021
Layar: Super AMOLED 6,4 inci Full HD+
Chipset: MediaTek Helio G80 (12 nm)
GPU: Mali-G52 MC2
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 128/6 GB, 128/8 GB
Memori Eksternal: microSD (slot khusus) hingga 1 TB
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 5 MP + 5 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Li-Ion 5000 mAh
Harga: Rp 3.599.000
Samsung Galaxy S21 5G
Rilis: Januari, 2021
Layar: Dynamic AMOLED 2x, 6,2 inci 1080 x 2400 piksel
Chipset: Exynos 2100 (5 nm)
GPU: Mali-G78 MP14
RAM: 8 GB
Memori Internal: 128 GB, 256 GB
Memori Eksternal: –
Kamera Belakang: 12 MP + 64 MP + 12 MP
Kamera Depan: 10 MP
Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh
Harga: Rp 11.699.000
Itulah rekomendasi HP Samsung dengan NFC terbaik yang telah dihimpun tim Hitekno.com untuk kamu.