Akhirnya Microsoft Izinkan PC Lawas Instal Windows 11

Akankah dukungan Windows 11 makin meluas ke PC lawas?

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 29 Agustus 2021 | 18:00 WIB
Windows 11. (Microsoft)

Windows 11. (Microsoft)

Hitekno.com - Microsoft selama ini membatasi spesifikasi PC untuk bisa menggunakan sistem operasi Windows 11 yang cukup tinggi bagi PC lawas.

Namun kini akhirnya dilaporkan kalau Microsoft akan mendukung PC lawas untuk bisa install Windows 11.

Dengan ini, mereka bisa memperbarui sistem operasi dari Windows 10 ke Windows 11.

Baca Juga: Cara Download Windows 11 Versi Beta yang Lebih Stabil

Akan tetapi, pengguna yang masih memakai perangkat lama tidak secara otomatis bisa memperbarui ke Windows 11.

Mereka mesti melakukan secara manual untuk mengunduh file ISO Windows 11.

File ISO adalah file arsip yang merupakan salinan identik data atau salinan apapun yang tersimpan di disk optik (optical disk) seperti CD, DVD atau Blu-ray.

Baca Juga: Windows 11 Versi Beta Pertama Akhirnya Rilis, Microsoft Klaim Lebih Stabil

Meski begitu, Microsoft tidak menjamin bahwa file ISO tidak kompatibel dengan driver maupun sistem secara keseluruhan.

Rumor fitur baru Windows 11. (Microsoft via The Verge)
Rumor fitur baru Windows 11. (Microsoft via The Verge)

Perusahaan tidak akan merekomendasikan atau mengiklankan cara instal Windows 11 versi ISO ini kepada konsumennya.

Sebelumnya, Microsoft mengatakan syarat menginstal Windows 11, hanya berlaku untuk perangkat yang bisa menggunakan prosesor Intel generasi ke-8 atau lebih tinggi. Namun syarat itu akhirnya diubah.

Baca Juga: Spesifikasi PC Windows 11, Wajib Dipenuhi Tak Bisa Ditawar

Syarat terbaru perangkat yang bisa menginstal Windows 11 adalah di mana mereka memiliki prosesor 1GHz 64-bit dengan dua core atau lebih, RAM 4 GB, dan internal 64 GB.

Selain itu, Microsoft juga mengubah persyaratan minimum untuk menginstal Windows 11 di prosesor lama.

Chipset seperti Intel Core X-series, Xeon W-series, dan Intel Core 7820HQ yang ada di Surface Studio 2 kini bisa mendukung upgrade ke Windows 11.

Baca Juga: Microsoft Ungkap Spesifikasi Minimum Windows 11 Tak Bisa Ditawar

Namun, perubahan ini tidak berlaku untuk CPU yang menggunakan prosesor AMD Zen generasi pertama.

Microsoft juga telah mengujinya prosesor tersebut dengan hasil bahwa prosesor tidak mendukung Windows 11.

Lebih lanjut, Microsoft turut mengakui bahwa perangkat yang tidak memenuhi persyaratan minimum kemungkinan bakal mendapatkan crash 52 persen lebih banyak.

"Dibandingkan dengan perangkat yang memenuhi spesifikasi minimum resmi, mereka memiliki 99,8 persen pengalaman bebas crash," jelas Microsoft, dikutip dari The Verge, Minggu (29/8/2021).

Kita nantikan sampai Microsoft resmi meluncurkan sistem operasi baru mereka ini. Bisakah PC lawas install Windows 11 mendatang? (Suara.com/ Dicky Prastya).

Berita Terkait
Berita Terkini

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB