AMD Bakal Membuat GPU Khusus Mining Kripto

Akankah AMD mengikuti jejak NVIDIA membuat GPU khusus mining kripto?

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 29 Agustus 2021 | 19:30 WIB
AMD Radeon RX 6600M GPU. (AMD)

AMD Radeon RX 6600M GPU. (AMD)

Hitekno.com - AMD nampaknya bakal mengikuti jejak NVIDIA membuat chip GPU khusus untuk kartu grafis bagi para penambang aset kripto atau mining kripto.

Selama ini AMD lebih fokus dalam mengembangkan GPU untuk kartu grafis gaming dan profesional. Namun bocoran baru menunjukkan kalau telah melirik pasar mining kripto.

Hal ini muncul berdasarkan foto yang diunggah akun Twitter I_Leak_VN. Foto ini menampilkan kartu grafis berlogo XFX, produsen yang membuat kartu grafis dengan chip GPU AMD.

Baca Juga: Petugas Musnahkan 1069 Alat Mining Bitcoin, Dilindas Rata dengan Tanah

Dikutip dari pot, Minggu (29/8/2021), kartu grafis ini tidak menampilkan output apapun. Ini mirip dengan kartu grafis yang biasa digunakan oleh penambang kripto.

Tata letak kapasitor kartu grafis menunjukkan bahwa barang ini menggunakan chip GPU Navi 21.

Sedangkan desain dual-slot mirip dengan InstinctM100 Accelerator buatan AMD.

Baca Juga: Dikira Mining Kripto, Ternyata Ribuan PS4 Ini untuk Bot FIFA Ultimate Team

Ini memiliki dua konektor daya 8 pin yang muncul di bagian belakang, yang turut mengkonfirmasi bahwa chip yang dipakai adalah Navi 21 ketimbang Navi 22 atau Navi 10.

AMD khusus untuk penambang mata uang kripto, XFX. [Twitter]
AMD khusus untuk penambang mata uang kripto, XFX. [Twitter]

Sebelumnya, NVIDIA sudah memastikan bahwa kartu grafisnya hanya diperuntukkan untuk gamers ketimbang pengembang.

Mereka kemudian merilis versi Lite Hash Rate (LHR) dari RTX 3080, RTX 3070, dan RTX 3060 Ti.

Baca Juga: Marak Pencurian Listrik, Iran Resmi Larang Mining Cryptocurrency

Di sisi lain, AMD pada Maret lalu mengatakan mereka tak berencana membatasi kemampuan kinerja di chip grafis RDNA 2 miliknya.

Ini dibuktikan dengan Radeon 6600 XT yang sangat kuat untuk penambangan Ethereum dengan hash rate 32MH/s dengan konsumsi daya 55W. Ini dua kali lebih efisien ketimbang GeForce RTX 3060.

"RDNA sejak awal dirancang untuk bermain game, dan RDNA 2 memiliki kemampuan dua kali lipat lebih tinggi dari RDNA. Fitur seperti Infinity Cache dengan bus width lebih kecil dipilih untuk mencapai hit rate game dengan sangat spesifik," kata Product Manager AMD, Nish Neelalojanan.

Baca Juga: Punya Limitasi Mining Baru, Nvidia Bakal Rilis Ulang GeForce RTX 30?

"Sementara untuk penambangan (kripto), dibutuhkan skala bandwidth dan bus width lebih tinggi," ujarnya.

Kita nantikan saja sampai kartu grafis khusus mining kripto ini meluncur ke pasaran. Apakah AMD memang membuat GPU khusus tersebut? (Suara.com/ Dicky Prastya).

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB