Bikin Ngakak, Netizen Sebut Gimbal Stabilizer Ini Kerasukan Setan

Panik nggak sih kalau Gimbal Stabilizer berulah gini.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 01 Oktober 2021 | 20:28 WIB
Bikin Ngakak, Netizen Sebut Gimbal Stabilizer Ini Kerasukan Setan. (TikTok/ @akram.alif)

Bikin Ngakak, Netizen Sebut Gimbal Stabilizer Ini Kerasukan Setan. (TikTok/ @akram.alif)

Hitekno.com - Berniat pamer gimbal stabilizer layaknya video profesional, yang terjadi pada pria ini justru bikin netizen ngakak.

Gimbal Stabilizer menjadi salah satu perangkat yang wajib dipunya oleh seorang foto dan videografer. Wajar aja, stabilizer mampu memberikan hasil video yang lebih stabil.

Dengan menggunakan stabilizer, hasil video tetap tenang meskipun ketika mengambilnya kamu banyak bergerak dan menimbulkan noise.

Baca Juga: Vivo X60 Series 5G, Hadirkan Update Gimbal Stabilization 2.0

Akan tetapi hal mengejutkan diperlihatkan oleh seseorang yang videonya diunggah di akun TikTok @akram.alif dengan stabilizer kebanggaannya.

Video viral berdurasi 11 detik itu mulanya memperlihatkan seorang videografer yang tampaknya sudah profesional.

Bikin Ngakak, Netizen Sebut Gimbal Stabilizer Ini Kerasukan Setan. (TikTok/ @akram.alif)
Bikin Ngakak, Netizen Sebut Gimbal Stabilizer Ini Kerasukan Setan. (TikTok/ @akram.alif)

Videografer tersebut memamerkan keahliannya dalam mengendalikan gimbal stabilizer miliknya. Hanya dengan sedikit sentuhan, kamera yang dipasang di stabilizer tersebut pun berputar dengan halus dan tertata.

Baca Juga: Canon Patenkan Gimbal Khusus untuk Lensa

Tak lama kemudian, video berpindah dan memperlihatkan pria berbeda yang seolah juga ingin pamer stabilizer.

Akan tetapi yang terjadi justru di luar perhitungan. Alih-alih keren, gimbal stabilizer pria tersebut justru berputar tidak tentu arah seperti sedang kerasukan.

Yup, entah salah setting atau salah pencet, stabilizer pria berbaju abu-abu tersebut membuat kamera DSLR yang dipasang berputar dengan cukup kencang.

Baca Juga: Bawa Fitur Gimbal di Harga Rp 9 Jutaan, Ini Spesifikasi Vivo X50 Pro

Tentu saja, momen gimbal stabilizer berputar bal blender itu menarik perhatian dari banyak pengguna Tik Tok.

Selain menjuluki stabilizer kerasukan, beberapa netizen juga memberi cap perangkat tersebut bak mixer pembuat adonan kue.

Bikin Ngakak, Netizen Sebut Gimbal Stabilizer Ini Kerasukan Setan. (TikTok/ @akram.alif)
Bikin Ngakak, Netizen Sebut Gimbal Stabilizer Ini Kerasukan Setan. (TikTok/ @akram.alif)

Shaheb Al Anwar bahkan memberi julukan stabilizer tersebut sebagai bor dinding karena sanggup berputar dengan kekuatan besar layaknya bor.

Baca Juga: Pakai Fitur Gimbal, Vivo X50 Series Resmi Meluncur ke Indonesia

"Gimbal serasa blender," tulis netizen.

"Gimbal seperti lagi ngebor dinding," komen lainnya.

Muka panik yang diperlihatkan oleh orang dengan stabilizer kerasukkan itupun menarik perhatian. Sang pria tampak gugup ketika stabilizernya mulai berputar.

Untung saja, tak berapa lama kemudian stabilizer bisa tenang kembali setelah pria tersebut memencet sebuah tombol yang entah apa.

Itulah video viral, perbandingan dua gimbal stabilizer saat normal dengan saat kesurupan. Sukses bikin netizen ngakak. Cek videonya DI SINI.

Kontributor: Damai Lestari
Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB