Hitekno.com - CEO Intel, Pat Gelsinger menyampaikan kalau Apple telah sukses membuat chip sendiri dengan kualitas tinggi, termasuk secara performa.
Namun bos Intel ini tetap percaya diri kalau perusahaannya bisa mengeluarkan produk yang dapat mengalahkan prosesor buatan Apple.
Mereka akan berjuang keras untuk mengalahkan chip yang memperkuat lini produk Mac Apple.
Baca Juga: Penerus Kesuksesan M1, Apple M2 Bakal Rilis pada 2022?
Hal ini diungkapkan Gelsinger saat melakukan wawancara dengan petinggi Axios, Ina Fried, yang ditayangkan di HBO.
Saat itu, ia ditanya apakah perusahaan menyerah dengan keputusan Apple yang meninggalkan chip Intel dan beralih ke chip M1.
"Saya berharap bisa memenangkan kembali bisnis mereka, serta banyak bagian bisnis lainnya di waktu selanjutnya," kata Gelsinger, dikutip dari Gizmochina, Selasa (19/10/2021).
Baca Juga: Qualcomm Siapkan Chip Baru untuk Saingi Apple M1 dan Intel di Laptop
Gelsinger mengakui bahwa Apple bisa membuktikan chip buatannya memang cukup bagus.
"Jadi yang harus saya lakukan adalah membuat chip yang lebih baik daripada yang mereka buat sendiri," tambah CEO Intel ini.
Gelsinger menambahkan bahwa Intel sempat kesulitan di masa lalu. Untuk itulah, mereka akan berjuang untuk memenangkan kembali bisnis di sektor chip.
Baca Juga: Apple Batasi Aplikasi Memakai RAM di iPad Pro M1, Padahal Kapasitas Besar
Kemudian, ia memastikan bahwa produknya juga akan terbuka ke produsen perangkat elektronik maupun pengembang untuk menggunakan produk berbasis intel.
"Saya harus memastikan bahwa produk kami lebih baik dari mereka, ekosistem kami lebih terbuka dan bersemangat ketimbang mereka," ujar bos Intel tersebut.
Sebagai diketahui, sebelum menggunakan chip M1, Apple telah menggunakan prosesor buatan Intel untuk produk Macpro, Macbook, hingga iMac.
Baca Juga: Waduh, Chip Apple M1 Punya Celah Keamanan
Namun Apple akhirnya memutuskan untuk menggunakan chip mereka sendiri yang terbukti punya performa tinggi namun tetap hemat daya. (Suara.com/ Dicky Prastya).