5 Cara Menyembunyikan Aplikasi di Android, Bisa Gunakan Metode Ini

Ketahui bagaimana cara menyembunyikan aplikasi di Android dengan mudah.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 10 November 2021 | 19:22 WIB
Ilustrasi HP Android. (Pixabay)

Ilustrasi HP Android. (Pixabay)

Hitekno.com - Berikut ada cara menyembunyikan aplikasi di android, yuk kita simak. Bisa menggunakan metode langsung dari pengaturan, bisa juga menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Handphone atau HP menjadi salah satu hal yang perlu jaga untuk hal keprivasian nya. Hal ini dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, apalagi jika HP terbiasa tidak menggunakan penguncian otomatis hal ini ditakutkan apabila HP hilang lalu di dalamnya terdapat aplikasi penting seperti m-banking atau aplikasi investasi bakal disalahgunakan. 

Selain untuk menghindari hal-hal yang bisa disalahgunakan, apalagi jika hp biasa digunakan oleh anak kecil bisa jadi anak-anak melakukan sebuah transaksi pembelian atau apapun tanpa sepengetahuan sang pemilik HP. 

Baca Juga: Mudah, Ini Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi

Tentu hal ini bisa dihindari dengan cara menyembunyikan aplikasi di android kalian, bagaimana caranya? Berikut langkah-langkahnya:

Cara Ke-1 Menggunakan Settingan dari HP

  1. Masuklah ke "pengaturan" 
  2. Carilah fitur "application/aplikasi"
  3. Kalau kalian bisa mengklik dengan lama sekitar 2 detik pada aplikasi yang ingin kalian sembunyikan
  4. Kemudian akan muncul beberapa opsi
  5. Lalu kalian pilih klik menu "disable".

 

Baca Juga: Dikejar-kejar Mantan? Ini Cara Menyembunyikan Status Online di WA

Ilustrasi HP Android. (Pixabay)
Ilustrasi HP Android. (Pixabay)

Cara Ke-2 Menggunakan aplikasi pihak ketiga

1. Aplikasi Applock

Aplikasi ini bisa kalian download melalui Google Playstore, aplikasi AppLock ini menjadi salah satu aplikasi yang paling direkomendasikan untuk menyimpan berbagai aplikasi yang ingin kalian sembunyikan dari menu utama HP kalian. Selain bisa menyembunyikan aplikasi aplikasi AppLock ini juga bisa menyimpan file-file lainnya.

Baca Juga: Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Samsung

2. Aplikasi PrivateMe

Aplikasi PrivateMe juga bisa kalian download melalui Google Playstore. Rupanya aplikasi ini juga bisa digunakan untuk versi android lawas loh, tidak dipungkiri bahwa untuk saat ini masih ada segelintir orang menggunakan Android berbasis Lollipop dan cukup terbatas untuk menggunakan beberapa aplikasi karena versinya yang sudah terlalu lama dan tidak mendukung aplikasi terbaru.

3. Aplikasi Apex Launcher

Baca Juga: Amankan Privasi, Begini Cara Menyembunyikan Aplikasi di Android

Aplikasi Apex Launcher ini sebagai aplikasi untuk menyembunyikan beberapa aplikasi rupanya kinerjanya aplikasi ini tanpa me-root loh. Untuk menjalankan aplikasi ini juga terbilang cukup mudah dengan cara buka aplikasi Apex Launcher, lalu pilih Apex Setting, selanjutnya pilih Drawer Setting dan pilihlah beberapa aplikasi yang ingin kalian sembunyikan.

4. Aplikasi Hide Me

Aplikasi Hide Me juga menjadi salah satu aplikasi yang direkomendasikan selain bisa untuk menyembunyikan beberapa aplikasi di hp kalian, kehebatannya ketika aplikasi ini juga tersedia fitur penguncian menggunakan PIN ataupun kode. Ketika fitur pengujian ini telah diaktifkan, ketika kalian mau mengakses aplikasi ini kalian harus memasukkan PIN atau kode yang telah kalian masukkan.

Meskipun beberapa aplikasi tersebut cukup membantu untuk menyembunyikan beberapa aplikasi, namun masih ada tingkat kelemahannya. Dengan adanya penambahan aplikasi pihak ketiga ini tidak menutup kemungkinan membuat HP kalian sedikit melambat atau lola ketika kalian tengah mengoperasikannya.
 
Nah, itulah cara menyembunyikan aplikasi di android. Apakah kalian tertarik untuk mencoba salah satunya? Semoga berhasil.

Kontributor: Sofia Ainun Nisa
Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB