Usung Chipset Flagship, Oppo Find X Generasi Anyar Siap Meluncur

Oppo Find X generasi anyar mengusung chipset teranyar berperforma kencang.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 27 Desember 2021 | 15:57 WIB
Oppo Find X3 Pro. (Oppo)

Oppo Find X3 Pro. (Oppo)

Hitekno.com - Perusahaan telah mengonfirmasi bahwa mereka bakal merilis Oppo Find X generasi anyar dalam waktu dekat. Bocoran terbaru mengklaim bahwa perusahaan dapat mengenalkan tiga varian Oppo Find X series generasi terbaru.

Jika masih ingat, Oppo pernah memberi teaser terkait adanya ponsel Find X dengan dapur pacu Snapdragon 8 Gen 1. Dua minggu kemudian, MediaTek mengonfirmasi bahwa perangkat lain yang tergabung dalam keluarga Oppo Find X series bakal mengusung chipset flagship Dimensity 9000.

Leaker populer Digital Chat Station mengklaim bahwa terdapat tiga anggota dari Oppo Find X series generasi baru. Dua di antaranya mengusung chipset flagship terbaru dari Qualcomm dan MediaTek.

Baca Juga: Realme GT Neo3 dan Redmi K50 Diprediksi Usung Dimensity 8000

Masih belum diketahui terkait dapur pacu pada ponsel ketiganya. Cukup menarik, bocoran justru menyebut merek komersial "Oppo Find X5".

Sebagai informasi, Oppo Find X3 Pro meluncur pada Maret 2021 dengan membawa chipset flagship Qualcomm Snapdragon 888 5G (5 nm).

Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1. (Qualcomm)
Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1. (Qualcomm)

Jika dilihat dari alur penamaan, seharusnya itu mengarah pada "Oppo Find X4". Apabila bocoran ini benar, maka Oppo sepertinya melewatkan "X4" dan langsung menuju "X5".

Baca Juga: 12 HP RAM 8 GB Rp 3 Jutaan, Samsung, Oppo, Realme, Vivo dan Xiaomi

Dikutip dari GSMArena, leaker turut membocorkan bahwa perusahaan juga sedang menyiapkan Oppo Find N dengan model berbeda. Perangkat tersebut diharapkan dapat bersaing dengan Samsung Galaxy Z Fold3 dan Huawei P50 Pocket.

Oppo Find X5 Pro diharapkan membawa peningkatan "ringan" dari Find X3 Pro. Selain perubahan chipset, peningkatan penting lainnya ada pada pengisian daya cepat.

Oppo Find X3 Pro membawa desain lengkung dan bodi tipis. (Oppo)
Oppo Find X3 Pro membawa desain lengkung dan bodi tipis. (Oppo)

Rumor yang beredar mengklaim bahwa HP flagship selanjutnya dari Oppo membawa fast charging 80 W. Ini lebih kencang dibandingkan Oppo Find X3 Pro yang hanya mengusung pengisian daya 65 W.

Baca Juga: 14 Rekomendasi HP 3 Jutaan Poco, Vivo, Oppo, Samsung dan Xiaomi

Melalui informasi terpisah, Oppo resmi mengumumkan chip custom neutral processing unit (NPU) bernama MariSilicon X. Chip dipastikan bakal digunakan untuk pada HP Oppo Find X series generasi mendatang.

NPU ini diklaim mampu menghadirkan kinerja terbaik tanpa harus menguras daya tahan baterai. Cukup menarik menantikan fitur inovatif apa saja yang disematkan pada Oppo Find X generasi terbaru di kuartal pertama 2022 mendatang.

Baca Juga: Oppo Bakal Gunakan Chip NPU MariSilicon X di Find X Series

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB