Cara Melihat Hasil Google Form di Laptop dan HP

Ternyata mudah, ini cara melihat hasil Google Form.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 11 Februari 2022 | 18:48 WIB
Survei pada Google Form ini mengindikasikan laptop Realme. (Realme Community)

Survei pada Google Form ini mengindikasikan laptop Realme. (Realme Community)

Hitekno.com - Bagaimana cara melihat hasil Google Form dari formulir online yang sudah disebar? Berikut ini Tim HiTekno.com merangkum totorialnya.

Google Form sudah tidak asing lagi ditelinga kita. Bahkan sebagian besar dari kamu pasti pernah menggunakannya untuk mengisi kuisioner maupun formulir online.

Google form adalah layanan dari Google yang memungkinkan kamu untuk membuat survey, tanya jawab dengan fitur formulir online yang bisa dikustomisasi sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: Cara Impor Hasil Google Form di Excel

Kamu dapat membuat formulir ujian online, absen online hingga kuesioner dengan mudah dan cepat. Tidak hanya itu, kamu juga dapat dengan mudah melihat hasil google form yang telah diinput. Biasanya, hasil dari google form akan tersimpan pada dokumen spreadsheet.

Dengan demikian, kamu tidak perlu membuang media berupa kertas, tinta, buang waktu, dan juga tenaga. Dan yang tidak kalah penting, data kuesioner yang kamu ajukan akan terjamin keamanannya.

Berikut cara melihat hasil Google Form yang HiTekno.com rangkum untuk kamu.

Baca Juga: Cara Membuat Formulir Online dengan Google Form, Mudah Ikuti Tutorial Ini

Cara membuat Google Form untuk ujian dan tugas. (Google)
Cara membuat Google Form untuk ujian dan tugas. (Google)

Cara Melihat Hasil Google Form di Laptop

  • Login terlebih dahulu ke google forms.
  • Pilih Formulir yang sebelumnya kamu buat
  • Klik menu Response
  • Kamu bisa melihat bagian summary atau ringkasan untuk melihat hasil-hasil formulir yang telah diinput.
  • Untuk melihat dalam bentuk tabel, kamu bisa klik logo/icon spreadsheet
  • Setelah itu, buat spreadsheet baru
  • Hasil Google Form akan muncul dalam table atau seperti excel dalam format google spreadsheet.

Cara Melihat  Hasil Google Form di HP

  • Unduh FormApp yang ada di Play Store
  • Kemudian buka aplikasi. Pilih Google Form dan login terlebih dahulu menggunakan akun Google yang sebelumnya kamu gunakan untuk membuat Google Form
  • Kemudian pilih Google Form yang telah dibuat dan ingin kamu lihat hasilnya
  • Pilih Lihat Tanggapan (View Responses). Setelah itu kamu dapat meliahat hasil dari Google Form yang telah dikirim.
  • Pada bagian tab Summary (Ringkasan) kamu dapat melihat semua hasil dari pertanyaan-pertanyaan yang kalian buat dalam bentuk ringkasan. Terdapat pengelompokan sepert Result, Bar Chart, dan Pie Chart.

Cara Download File Hasil Google Form

Baca Juga: Cara Export Google Form ke Excel dengan Mudah, Manfaatkan Metode Ini

Selain bisa melihat, kamu juga bisa mendownload hasil Google form yang telah diinput sebelumnya. Berikut langkah-langkahnya:

  • Kamu bisa mendownload hasil Google Form dalam format CSV, dengan klik option (icon tiga titik)
  • Lalu pilih opsi Download responses (.csv)
  • Hasil Google Form kamu berhasil terdownload.

Itulah cara melihat hasil Google Form melalui laptop atau smartphone. Semoga membantu!

Baca Juga: Cara Memindahkan Word ke Google Form dengan Mudah

Kontributor: Pasha Aiga Wilkins
Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB