4 HP Xiaomi Murah Spek Tinggi, Rekomendasi Februari 2022

Cek berikut ini ada empat HP Xiaomi murah spek tinggi yang menarik.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 16 Februari 2022 | 20:29 WIB
Redmi Note 10 5G. (HiTekno.com)

Redmi Note 10 5G. (HiTekno.com)

Hitekno.com - Tim HiTekno.comtelah merangkaum beberapa HP Xiaomi murah spek tinggi yang layak kamu pertimbangkan pada 2022 ini. Apa saja rekomendasi HP yang masuk dalam kategori ini?

Xiaomi memang terkenal sebagai produsen HP murah spek tinggi. Perusahaan dari China ini juga memiliki beragam perangkat lain yang menawarkan spesifikasi lebih namun dengan harga terjangkau.

Itulah mengapa produk buatan Xiaomi diminati di negara berkembang seperti Indonesia dan menjadi yang terbaik hanya dalam beberapa tahun setelah merek tersebut diperkenalkan ke publik.

Baca Juga: 4 HP Murah Vivo RAM 4 GB, Harga Mulai Rp 2 Jutaan

Hingga awal 2022 ini, sudah ada ratusan seri HP murah spek tinggi dari Xiaomi yang diproduksi dan diedarkan.

Jika kamu sedang mencari rekomendasi HP Xiaomi murah spek tinggi, kamu bisa cek daftar di bawah ini.

  1. Redmi 10
  2. POCO M3 Pro 5G
  3. Redmi Note 10S
  4. Redmi Note 10 5G

Selain daftar tersebut, tim Hitekno.com juga telah merangkum spesifikasi dari keempat HP Xiaomi murah spek tinggi tersebut.

Baca Juga: 4 HP Murah Xiaomi RAM 4 GB Harga Mulai 1 Jutaan, Rekomendasi Februari 2022

1. Redmi 10

Redmi 10. (Xiaomi Indonesia)
Redmi 10. (Xiaomi Indonesia)

Rilis: Agustus, 2021
Layar: LCD 6,5 inci, 1080 x 2400 piksel
Chipset: Mediatek Helio G88 (12 nm)
GPU: Mali-G52 MC2
RAM: 4 GB, 6 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
Kamera Belakang: 50 MP, 8 MP, 2 MP, 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

Ada alasan mengapa Redmi 10 ini dikatakan HP murah dengan spek tinggi.  Dengan chipset Mediatek Helio G88 dan RAM 4GB/64GB  produk ini hanya dibanderol dengan harga Rp1,7 jutaan saja.

Baca Juga: 6 HP Murah Lancar Main Genshin Impact, Harga Mulai Rp 2 Jutaan

Sementara untuk spesifikasi serupa dengan merek berbeda, produk masih dijual dengan harga Rp1,9 - Rp2 jutaan.

2. POCO M3 Pro 5G

POCO M3 Pro 5G. (POCO Indonesia)
POCO M3 Pro 5G. (POCO Indonesia)

Rilis: April, 2021
Layar: IPS LCD, 6.5 inci
Chipset: MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
GPU: Mali-G57 MC2
RAM: 4 GB, 6 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
Kamera Belakang: Triple 48 MP, 2 MP, 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

Baca Juga: 4 HP Murah Spek Tinggi dari Xiaomi, Rekomendasi Februari 2022

Jika saat ini kamu sedang mencari rekomendasi HP 5G murah, maka POCO M3 Pro 5G ini sayang untuk dilewatkan.

Hanya dengan Rp2.5 jutaan, kamu sudah mendapat ponsel dengan jaringan 5G, RAM 4G dan internal 64GB.

Tiga kamera khas Xiaomi lengkap dengan baterai besar 5000 mAh, tampaknya terlalu murah untuk rentang harga tersebut.

Bahkan di beberapa merek lain, HP 5G dibanderol di atas Rp 3jutaan.

3. Redmi Note 10S

Redmi Note 10S.(Xiaomi Indonesia)
Redmi Note 10S.(Xiaomi Indonesia)

Rilis: April 2021
Layar: AMOLED, 6,43 inci, Full HD+
Chipset: MediaTek Helio G95
GPU: Mali-G76 MC4
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSD (slot khusus) hingga 512 GB
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 13 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

Pada awal 2022 ini, Redmi Note 10S dibanderol dengan harga Rp3 jutaan. Di rentang harga tersebut, kamu sudah mendapatkan ponsel dengan RAM 6GB.

Buat kamu yang suka dengan HP 4 kamera, Redmi Note 10S juga layak untuk kamu jadikan ponsel baru selanjutnya.

4. Redmi Note 10 5G

Redmi Note 10 5G. (Mi.co.id)
Redmi Note 10 5G. (Mi.co.id)

Rilis: Maret, 2021
Layar: IPS LCD, 6.5 inches
Chipset: MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
CPU: Octa-core (4x2.2 GHz Cortex-A76 & 4x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G57 MC2
RAM: 4 GB, 6 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
Kamera Belakang: Quad 48 MP, 2 MP, 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh
Bukan hanya POCO M3 Pro 5G, kamu juga bisa membeli Redmi Note 10 5G dengan uang Rp2 jutaan.

Dengan uang tersebut, biasanya kamu hanya akan mendapat ponsel 4G, namun Note 10 yang satu ini sudah menggunakan jaringan 5G.

Oiya, HP dengan MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G biasanya dibanderol dengan harga Rp3 jutaan. Namun Xiaomi sanggup memberikan penawaran yang lebih murah dengan Rp2,6 jutaan saja.

Itulah empat rekomendasi HP Xiaomi murah spek tinggi yang bisa jadi pilihan menarik di Februari 2022.

Kontributor: Damai Lestari
Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB