Hitekno.com - Vivo segera memperkenalkan perangkat barunya yaitu Vivo NEX 5. Diduga perangkat ini akan membawa nama berbeda nantinya yaitu Vivo X Note. Jelang perilisannya, sejumlah spesifikasi Vivo NEX 5 lalu terungkap ke publik.
Vivo NEX 5 disebut-sebut menjadi perangkat baru dari keluarga Vivo yang akan menghidupkan kembali seri NEX dari perusahaan tersebut. Vivo NEX 5 sendiri merupakan penerus Vivo NEX 3 yang dirilis sebelumnya.
Dilansir dari GSM Arena, Vivo NEX 5 dipercaya akan membawa dukungan stylus. Perangkat ini hadir dengan nomor model V2170A usai muncul dalam lembagai sertifikasi China.
Baca Juga: Genk Gadis Cantik Bikin TikTok Begini, Netizen Rebutan Gabung Pemuda Pancasila
Soal performa, Vivo NEX 5 akan didukung oleh chipset Snapdragon 8 Gen 1 yang ditemani dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Kapasitas baterai ini mendapat dukungan pengisian cepat 80W.
Layar Vivo NEX 5 menggunakan AMOLED QHD Plus berukuran 7 inci yang begitu lega. Ukuran layar ini ditemani refresh rate mencapai 120Hz milik Samsung. Dimensi layar perangkat ini membawa ukuran 168 x 76,5 x 9,2 mm.
Kamera perangkat baru Vivo ini menggunakan sensor 50 MP dari Samsung GN1 yang ditemani oleh sensor 48 MP dari Sony IMX663 serta 8 MP Omnivison OV08A10 untuk 5x telephoto.
Baca Juga: Tutorial Cara Mengetahui Teman yang Online di WhatsApp
Berdasarkan rumor yang muncul sebelumnya, perangkat Vivo NEX 5 ini akan membawa nama berbeda yaitu Vivo X Note untuk perilisannya di China.
Meskipun sudah banyak informasi yang beredar mengenai spesifikasi perangkat ini, sayangnya, sampai artikel ini dibuat, masih belum diketahui dengan pasti mengenai kapan Vivo NEX 5 akan segera diperkenalkan ke publik.
Baca Juga: Profil dan Biodata Angie Marcheria aka BTR Angie, Brand Ambassador Bigetron Esports