Ilustrasi e-wallet. (Pixabay)
Hitekno.com - Kata E-Wallet pasti sudah sering terdengar di telinga. Tren E-Wallet semakin booming di era digital seperti sekarang ini. Tapi tahukah kamu apa itu apa itu E-Wallet sebenarnya?
E-Wallet adalah layanan dompet digital untuk menampung dana, melakukan pembayaran secara elektronik, dan mencatat setiap transaksi yang telah dilakukan.
Dompet digital ini berbentuk aplikasi yang memudahkan kamu bertransaksi dengan lebih cepat, baik offline maupun online. Kehadiran E-Wallet sendiri dinilai mampu memberikan efek positif bagi kehidupan sehari-hari. Sistem dari E-wallet ini, kamu bisa menaruh sejumlah uang ke dalam akun E-wallet.
Baca Juga: Activision Dapatkan Puluhan Triliun Rupiah dari Transaksi Mikro pada 2021
Nantinya uang tersebut bisa langsung dipergunakan untuk belanja di merchant yang sudah bekerjasama dengan pihak pengembang E-wallet. Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa penyedia layanan e-wallet, seperti Go-Pay, OVO, Dana, dan LinkAja.
Secara tidak sadar, kita cukup sering menggunakannya untuk berbagai keperluan seperti membeli pulsa, membayar listrik, hingga membeli makanan.
Dengan kemudahan dan manfaatnya, tak heran jika sebagian besar orang menggunakan lebih dari satu e-wallet.
Baca Juga: Selama 2021, DANA Alami Peningkatan Jumlah Pengguna dan Transaksi
Manfaat E-Wallet
Itulah penjelasan singkat mengenai apa itu e-wallet. Meski cukup aman untuk menyimpan dana, ada baiknya tetap berhati-hati saat menggunakannya. Lindungi akun kamu dan jangan dibagikan atau dipinjamkan kepada siapapun.
Baca Juga: 11 HP NFC Murah, Kirim Kontak, Gambar, Transaksi Semakin Mudah