Harga POCO M4 Pro di Indonesia Mulai Rp 2,9 Juta, Apa Saja Fiturnya?

Harga POCO M4 Pro cukup menggiurkan di segmennya.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 29 Maret 2022 | 20:54 WIB
Harga POCO M4 Pro dibanderol mulai dari Rp 2,9 juta. (POCO Indonesia)

Harga POCO M4 Pro dibanderol mulai dari Rp 2,9 juta. (POCO Indonesia)

Hitekno.com - Setelah berbagai teaser, POCO M4 Pro akhirnya meluncur ke Indonesia. Harga POCO M4 Pro cukup menarik mengingat perangkat dibekali spesifikasi mumpuni di kelasnya.

Pada peluncuran virtual yang digelar hari ini (29/03/2022), perusahaan mengungkap bahwa POCO M4 Pro termasuk perangkat M series pertama yang mengusung virtual RAM dan penyimpanan internal tertinggi.

Mereka menyediakan fitur virtual RAM hingga 11 GB (8GB + 3 GB) dan penyimpanan internal hingga 256 GB. POCO M4 Pro mempunyai layar AMOLED 6,43 inci beresolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel) dengan refresh rate 90 Hz.

Baca Juga: Battle Xiaomi Mi Smart Band 6 vs Huawei Band 6, Harga Terjangkau Fitur Melimpah

Deretan fitur layarnya termasuk touch sampling rate 180 Hz, rasio kontras 4.500.000:1, kecerahan hingga 1.000 nits, kerapatan piksel 409 ppi, lapisan Corning Gorilla Glass 3, dan fitur SGS (Eye Care Display Seamless Display).

HP baru ini menjalankan sistem operasi Android 11 yang dikustomisasi ke dalam MIUI 13 khusus POCO. Terdapat beberapa fitur yang dibahas termasuk penambahan sidebar dan peningkatan respons pada sistem antarmukanya.

Fitur layar POCO M4 Pro 4G. (YouTube/ POCO Indonesia)
Fitur layar POCO M4 Pro 4G. (YouTube/ POCO Indonesia)

POCO M4 Pro memiliki dapur pacu MediaTek Helio G96 yang dipasangkan dengan RAM 6 GB atau RAM 8 GB. Terdapat dua opsi penyimpanan internal yaitu 128 GB dan 256 GB. Saat peluncuran virtual, perusahaan mengklaim bahwa nilai AnTuTu POCO M4 Pro mencapai lebih dari 300 ribu poin.

Baca Juga: Laptop Xiaomi Book S Anyar Muncul di Geekbench, Bagaimana Spesifikasinya?

POCO M4 Pro membawa tiga kamera belakang berkonfigurasi 64 MP (primer) + 8 MP (ultrawide) + 2 MP. Punch-hole di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 16 MP.

POCO M4 Pro. (POCO Indonesia)
POCO M4 Pro. (POCO Indonesia)

Performa kencang di harga mid-range terjangkau membuat perangkat ini mampu memainkan game berat seperti Genshin Impact. Perangkat mengemas baterai 5.000 mAh dengan fast charging 33 W.

Perusahaan mengklaim bahwa fitur fast charging miliknya dapat mengisi daya 0 hingga 100 persen dalam waktu 60 menit. Sistem antarmuka MIUI 13 dapat meningkatkan daya tahan baterai hingga 10 persen lebih baik, klaim perusahaan.

Baca Juga: Dibanderol Rp 4 Jutaan, POCO X4 Pro 5G Resmi Meluncur

Harga POCO M4 Pro di Indonesia

Harga POCO M4 Pro dibanderol mulai dari Rp 2,9 juta. (POCO Indonesia)
Harga POCO M4 Pro dibanderol mulai dari Rp 2,9 juta. (POCO Indonesia)

 

Harga POCO M4 Pro dibanderol mulai dari Rp 2.999.000. Selama masa promo, harga POCO M4 Pro dibanderol sebesar Rp 2.899.000 untuk varian memori terendah (6GB/128GB).

Baca Juga: POCO Indonesia Pangkas Biaya After Sales, Hemat hingga 50 Persen

Sementara itu, POCO M4 Pro varian memori tertinggi (8GB/256GB) dapat dibeli dengan harga Rp 3.499.000 (harga perkenalan Rp 3,4 juta).

HP baru ini dapat dibeli melalui beberapa channel e-commerce penjualan resmi POCO seperti po.co.id, Shopee, Bukalapak, Tokopedia, Lazada, JD.id. Akulaku, dan Blibli. Itulah tadi rincian harga POCO M4 Pro dan beragam fiturnya di Indonesia, tertarik memboyong perangkat terjangkau satu ini?

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB