Hitekno.com - Tamara Gondo Soerijo, sociopreneur pendiri Liberty Society, berhasil menjadi wakil Indonesia pertama di Generation17. Perlu diketahui, Generation17 adalah upaya kolaboratif Samsung dan United Nations Development Programme (UNDP) dalam mewujudkan 17 Global Goals.
Generation17 menggandeng para pemimpin muda dengan tujuan sosial besar dari seluruh dunia untuk bersama-sama membuat kemajuan. Upaya kolaboratif ini sudah terjalin sejak Oktober 2020.
Generation17 merupakan inisiatif dari Samsung dan United Nations Development Programme (UNDP) yang mengangkat suara para pemimpin muda yang mengubah dunia dan berkontribusi pada pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) atau "Global Goals".
Baca Juga: Dijual Murah Rp 1 Jutaan Saja, Redmi 10C Tawarkan Chipset Handal Qualcomm Ini
Tamara Gondo adalah CEO Liberty Society, sebuah perusahaan yang menjual merchandise B2B ramah lingkungan untuk mendanai peningkatan keterampilan perempuan terpinggirkan di Indonesia.
Pada tahun 2021, Liberty Society memperoleh penghargaan UN Women Indonesia’s Women Empowerment Principles Award. Selain dikenal sebagai sociopreneur, Tamara Gondo Soerijo merupakan Runner-Up 3 Miss Indonesia 2019.
Wanita cantik satu ini mulai bergabung di Generation17 pada awal 2022. Ia adalah sosok ideal dari representasi Kartini masa kini atas perjuangannya dalam mendorong pemberdayaan perempuan, ditambah dengan upayanya menciptakan kegiatan produksi dan konsumsi yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan.
Baca Juga: EVOS vs Alter Ego Hadir di Playoffs MPL S9, Ini 5 Pertandingan Terakhirnya
Hal tersebut sekaligus menunjukkan kesamaan visi antara Tamara dengan Samsung dan UNDP untuk berkontribusi mendorong perwujudan Global Goals.
“Bangga rasanya bisa menjadi bagian dari Generation17. Ini merupakan kesempatan berharga buatku untuk bisa terhubung dan bertukar pikiran dengan inventor-inventor muda dari negara-negara lain, sekaligus mendorong aku untuk semakin memperluas kontribusi yang bisa aku berikan bagi kehidupan yang lebih baik ke depannya, khususnya yang sejalan dengan Global Goals. Dan aku percaya bahwa teknologi yang tak bisa lepas dari keseharianku juga sangat memegang peran penting dalam ketertarikanku untuk berkontribusi untuk masa depan yang lebih baik bagi teman-teman di organisasi, komunitas, masyarakat sekitar, dan lingkungan,” kata Tamara.
Sejak berdiri pada tahun 2019, Liberty Society telah memberdayakan lebih dari 50 perempuan yang merupakan pengungsi dari negara-negara Timur Tengah dan Afrika di Indonesia.
Baca Juga: MediaTek Ungkap Apa Saja Kelebihan dari Internet of Things
Tamara menemukan setidaknya ada lebih dari 200 pengungsi yang saat ini berada di Serpong, Indonesia dan hidup dari dana pembangunan yang tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka.
“Generation17 berisikan para visioner muda dengan kepemimpinan yang dibutuhkan dunia untuk membentuk kehidupan yang lebih berkelanjutan. Kami pun senang bahwa Tamara seorang Kartini muda Indonesia telah terpilih menjadi salah satunya di antara 14 pemimpin muda di dunia. Dan kami berharap inovasi smartphone dan ekosistem yang kami hadirkan dari mulai Samsung Galaxy S22 Ultra 5G, Galaxy Tab S8, hingga wearables dapat membuat Tamara semakin mudah melakukan kegiatan yang dapat menginspirasi Kartini muda lain," kata Verry Octavianus, selaku Product Marketing Manager Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia.