Jelang Perilisan, Begini Bocoran Spesifikasi Realme Q5 Series

Bocoran spesifikasi Realme Q5 Series ini datang dari CMO Realme, Xu Qi Chase beberapa waktu yang lalu.

Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 20 April 2022 | 14:26 WIB
Logo Realme. (Realme)

Logo Realme. (Realme)

Hitekno.com - Dalam sebuah event khusus, Realme dipastikan akan segera merilis perangkat barunya yaitu Realme Q5 Series besok, Kamis (21/4/2022). Jelang kedatangannya, sejumlah bocoran spesifikasi Realme Q5 Series lalu terungkap ke publik.

Bocoran spesifikasi Realme Q5 Series ini datang dari CMO Realme, Xu Qi Chase beberapa waktu yang lalu. Dirinya mengunggah sejumlah gambar promo dan detail Realme Q5 Series yang akan rilis dalam waktu dekat.

Dilansir dari GSM Arena, Realme Q5 nantinya akan datang dengan dukungan baterai 5.000 mAh yang sudah mendukung pengisian cepat 60W. Kapasitas baterai perangkat ini masih sama dengan Realme Q3 yang dirilis sebelumnya.

Baca Juga: Soroti Wajah Siswa SMAN 34 Jakarta Tahun 1990, Netizen: Good Looking Pada Zamannya

Layar Realme Q5 hadir dengan refresh rate 120 Hz pada layar LCD. Perangkat ini membawa warna orange yang membuatnya memiliki tampilan yang mirip dengan Realme 9 maupun Realme 9 Pro. Kamera utama Realme Q5 hadir dengan sensor 50 MP di bagian belakang.

Sebagai varian tertinggi, Realme Q5 Pro membawa layar AMOLED dengan panel Samsung E4 yang memiliki kecepatan refresh rate mencapai 120 Hz. Menariknya, perangkat ini dapat digunakan untuk bermain game dengan sangat baik.

Poster Realme Q5 Series. (GSM Arena)
Poster Realme Q5 Series. (GSM Arena)

Jeroan Realme Q5 Pro mengandalkan Snapdragon 870 dari Qualcomm yang ditemani pengisian daya cepat mencapai 80W. Selain hadir dalam varian warna kuning, perangkat ini juga membawa warna putih yang membuatnya begitu menarik.

Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy A73 5G, Tawarkan Fitur Serba Premium

Meskipun sejumlah informasi mengenai spesifikasi Realme Q5 Series sudah terungkap ke publik. Masih belum diketahui harga dua perangkat baru Realme ini saat rilis secara resmi nantinya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB