Resmi Dikenalkan, Berapa Harga Redmi 10A di Indonesia?

Dengan harga terjangkau, inilah yang ditawarkan Redmi 10A.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 19 Mei 2022 | 15:40 WIB
Redmi 10A. (Xiaomi Indonesia)

Redmi 10A. (Xiaomi Indonesia)

Hitekno.com - Xiaomi Indonesia kembali meluncurkan HP murah lagi, yakni Redmi 10A yang hadir dengan harga terjangkau. Cek apa saja yang ditawarkan oleh perangkat baru ini dan berapa harga Redmi 10A?

Hari ini, Kamis (19/5/2022), Redmi 10A resmi dikenalkan sebagai HP baru Xiaomi Indonesia. Meski HP murah, menghadirkan pengalaman yang menyeluruh melalui performa yang mumpuni dengan harga yang terjangkau.

Redmi 10A merupakan pilihan pasti bagi konsumen yang menginginkan smartphone untuk diandalkan dalam kegiatan sehari-hari serta memiliki value terbaik.

Baca Juga: Jadi HP Murah Baru, Segini Harga Redmi 10A dan Redmi 10 2022

Setiap konsumen memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, dan sebuah smartphone modern wajib memiliki kemampuan untuk mendukung kebutuhan sehari-hari seperti komunikasi, foto atau video, termasuk kegiatan seperti menonton atau bermain game.

Inilah yang menjadi keunggulan dari Redmi 10A, karena meskipun masuk kategori entry level, smartphone ini memiliki performa yang andal, dual camera, serta fitur keamanan pendukung seperti fingerprint sensor

Redmi 10A. (Xiaomi Indonesia)
Redmi 10A. (Xiaomi Indonesia)

Redmi 10A memiliki layar berukuran 6,53" HD+ dan dilengkapi Sunlight display, serta Reading mode 3.0 untuk memberikan pengalaman menonton, browsing, maupun bermain game, menjadi lebih asyik.

Baca Juga: Teaser Beredar, Redmi Note 11T dan 11T Pro Siap Meluncur Bulan Ini

Bagian belakang smartphone ini memiliki desain body melengkung (3D curved), menjadikan Redmi 10A terlihat modern. Perangkat ini juga dilengkapi fingerprint sensor yang terletak di bagian belakang, sehingga lebih nyaman saat membuka kunci.

Redmi 10A menjadi smartphone dengan variasi kamera paling lengkap di kelasnya karena dilengkapi dual rear camera. Untuk kamera utama berukuran 13MP mampu menghasilkan foto dengan kualitas gambar yang sangat baik, sementara 2MP depth camera memberikan efek bokeh yang alami untuk foto yang lebih artistik.

Di bagian depan Redmi 10A memiliki 5MP front camera, sehingga aktivitas selfie, vlog, maupun video call bukan menjadi masalah. Dengan Redmi 10A, konsumen dapat mengabadikan berbagai momen tak terlupakan setiap hari.

Baca Juga: Redmi Note 11T Pro Muncul di Sertifikasi 3C, Ini Bocoran Fiturnya

Dari sisi dapur pacu Redmi 10A menggunakan prosesor MediaTek Helio G25, dengan CPU octa-core yang memiliki kecepatan hingga 2.0GHz.

Redmi 10A. (Xiaomi Indonesia)
Redmi 10A. (Xiaomi Indonesia)

Dan untuk mendukung kinerja smartphone agar bisa bertahan seharian penuh, Redmi 10A dilengkapi dengan baterai berukuran besar 5.000mAh yang tahan lama dan mendukung 10W fast charging.

HP baru Redmi 10A hadir dalam tiga pilihan warna trendy, yaitu Graphite Gray, Chrome Silver dan Sky Blue. Sementara untuk storage, smartphone ini memiliki tiga varian, RAM 3 GB dengan memori 32 GB, RAM 3 GB dengan memori 64 GB.

Baca Juga: HP Murah Chipset Jagoan, Ini 3 Kelebihan Redmi 10C

Harga Redmi 10A

  • Redmi 10A RAM 3 GB + 32 GB Rp 1,499,000
  • Redmi 10A RAM 3 GB + 64 GB Rp 1,599,000

Melihat harga dan spesifikasi yang ditawarkan Redmi 10A, berminat meminang HP murah dari Xiaomi Indonesia ini? HP baru ini akan menjalani penjualan perdana pada 25 Mei 2022 mendatang.

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB