MediaTek Dimensity 1050, Chipset Baru Mendukung 5G mmWave

MediaTek Dimensity 1050 diklaim jadi yang pertama membera teknologi 5G mmWave ke smartphone.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 24 Mei 2022 | 16:23 WIB
MediaTek Dimensity 5G. (MediaTek)

MediaTek Dimensity 5G. (MediaTek)

Hitekno.com - MediaTek kembali mengenalkan chipset baru mereka. Kali ini adalah MediaTek Dimensity 1050 yang hadir dengan membawa teknologi 5G mmWave ke perangkat smartphone.

Bahkan MediaTek Dimensity 1050 diklaim sebagai chipset baru diklaim sebagai yang pertama membawa teknologi 5G mmWave pertama.

Tak hanya itu, juga diklaim membawa konektivitas, tampilan, gaming mulus, serta efisiensi energi.

Baca Juga: 7 Rekomendasi HP MediaTek Helio G96, Terbaik April 2022

Melalui konektivitas ganda menggunakan mmWave dan sub-6GHz, Dimensity 1050 akan memberikan kecepatan dan kapasitas yang diperlukan untuk pengalaman luar biasa ke pengguna smartphone meskipun tinggal di area padat penduduk.

"Dimensity 1050, dan perpaduan antara teknologi sub-6Ghz dan mmWave, akan menyediakan pengalaman 5G end-to-end, konektivitas tanpa jeda, dan efisiensi daya yang super baik guna memenuhi tuntutan pengguna sehari-hari," kata Deputy General Manager of Wireless Communications Business Unit MediaTek, CH Chen, dalam keterangannya, Selasa (24/5/2022).

"Dengan koneksi yang lebih cepat, lebih andal, dan teknologi kamera canggih, chip ini menyediakan fitur canggih sehingga bakal memberikan pembeda tersendiri untuk lini produk smartphone," sambung Chen.

Baca Juga: MediaTek Ungkap Apa Saja Kelebihan dari Internet of Things

MediaTek Dimensity 1050 mengombinasikan mmWave 5G dan sub-6GHz agar mempermudah migrasi antar pita jaringan.

Ilustrasi chipset MediaTek Dimensity 5G. (Gizchina)
Ilustrasi chipset MediaTek Dimensity 5G. (Gizchina)

Chipset baru MediaTek ini dibangun dengan proses produksi TSMC 6nm yang efisien serta didukung CPU octa-core.

Mendukung agregasi operator 3CC pada spektrum sub-6 (FR1) dan agregasi operator 4CC pada spektrum mmWave (FR2), Dimensity 1050 akan memberikan kemampuan lebih luas pada smartphone dibandingkan dukungan agregasi LTE + mmWave.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Realme V23, Andalkan Jeroan MediaTek dan Baterai Jumbo

SoC ini mengintegrasikan dua CPU Arm Cortex-A78 premium dengan kecepatan 2.5GHz dan mesin grafis Arm Mali-G610.

Selain mengoptimalkan dukungan 5G, Dimensity 1050 juga menghadirkan dukungan optimal untuk Wi-Fi bersamaan dengan HyperEngine 5.0 MediaTek.

Teknologi ini mampu memastikan koneksi berlatensi rendah melalui tiga pita baru, yaitu 2.4GHz, 5GHz, dan 6GHz, untuk memperpanjang waktu dan kinerja game.

Baca Juga: Daftar HP Android Terkencang Maret 2022, MediaTek Mulai Unjuk Gigi

Adanya penyimpanan UFS 3.1 dan memori LPDDR5 juga memastikan aliran data cepat guna mengakselerasi aplikasi, unggahan media sosial, dan frame per speed (FPS) yang lebih cepat pada game.

MediaTek Dimensity 1050. [MediaTek]
MediaTek Dimensity 1050. [MediaTek]

Fitur-fitur tambahan Dimensity 1050, meliputi:

  • Dukungan untuk True Dual 5G SIM (5G SA + 5G SA) dan Dual VoNR.
  • Layar Full HD+ 144Hz, warna yang tajam dan cerah dengan MiraVision 760 MediaTek.
  • Mesin pengambilan video Dual HDR untuk memberikan pengguna untuk streaming secara bersamaan dengan kamera depan dan belakang.
  • Pengurangan noise yang begitu baik untuk foto bercahaya rendah dan dukungan APU 550 MediaTek mampu meningkatkan performa kamera AI.
  • Dukungan Wi-Fi 6E untuk efisiensi daya luar biasa dan antena 2x2 MIMO yang menyediakan koneksi lebih cepat dan andal.

Itulah chipset baru MediaTek Dimensity 1050 yang diklaim sebagai pertama dalam teknologi 5G mmWave. (Suara.com/ Dicky Prastya).

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB