Uni Eropa Sepakat Paksa Apple Ganti ke USB C, iPhone Tinggalkan Lightning?

Apakah iPhone ganti lightning ke USB C seperti HP Android lain?

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 08 Juni 2022 | 19:24 WIB
USB C atau USB type-C. (Pixabay)

USB C atau USB type-C. (Pixabay)

Hitekno.com - Uni Eropa resmi mencapai kesepakatan untuk menerapkan kebijakan charger tunggal untuk semua perangkat elektronik, termasuk smartphone. Lalu bagaimana dengan iPhone nantinya? Apakah Apple mau mengganti port Lightning ke USB C?

Diwartakan Suara.com, Uni Eropa pada Selasa (7/6/2022) mencapai kesepakatan untuk menggunakan USB C sebagai standar tunggal untuk charger pada berbagai perangkat elektronik seperti smartphone, tablet hingga kamera.

Kebijakan ini diyakini bakal memaksa Apple untuk ikut menggunakan USB C, konektor pengisi baterai yang banyak digunakan oleh HP Android.

Baca Juga: Bocoran Terbaru dari Ming Chi Kuo, Apple Mulai Gunakan USB-C di iPhone 15?

Apple memang menggunakan kabel dengan port Lightning untuk mengisi baterai iPhone, sementara HP Android banyak menggunakan USB C atau USB type-C..

"Mulai musim gugur 2024, USB Type-C akan menjadi charger untuk semua ponsel, tablet dan kamera di Uni Eropa," demikian diumumkan Parlemen Eropa seperti dilansir dari Suara.com (8/6/2022).

Lightning, USB C atau USB Type-C, Micro USB atau USB Type-B. (Pixabay)
Lightning, USB C atau USB Type-C, Micro USB atau USB Type-B. (Pixabay)

Uni Eropa yakin kebijakan ini akan lebih memudahkan pelanggan, meminimalisir sampah elektronik, dan membuat konsumen lebih hemat.

Baca Juga: 7 HP Murah dengan USB Type C di Bawah Rp 3 Juta

Di sisi lain produsen smartphone juga kini mulai menjual smartphone tanpa perangkat charger, dengan alasan lebih ramah lingkungan.

Uni Eropa yakin bahwa aturan baru tersebut akan menghemat hingga 250 juta euro. Selain itu kebijakan ini juga akan mendorong pengembangan teknologi baru, seperti pengisian baterai nirkabel.

Apple sendiri belum menanggapi regulasi baru di Eropa tersebut. Meski demikian beberapa laporan menyebutkan bahwa raksasa teknologi asal Amerika Serikat tersebut sedang mengembangkan charger USB C.

Baca Juga: Apple Belum Mau Pakai USB-C ke iPhone Baru, Masih Pertahankan Lightning?

Akankah kebijakan Uni Eropa ini membuat Apple mengganti port Lightning ke USB C seperti HP Android? (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB