Battle Redmi Note 11 vs Realme 9i, Duel HP Murah Snapdragon 680

Redmi Note 11 vs Realme 9i, dua HP murah menarik dengan Snapdragon 680.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 10 Juni 2022 | 10:47 WIB
Redmi Note 11 vs Realme 9i. (HiTekno.com)

Redmi Note 11 vs Realme 9i. (HiTekno.com)

Hitekno.com - Battle Redmi Note 11 vs Realme 9i menarik perhatian para pecinta gadget. Dua HP murah yang sudah masuk ke Indonesia menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 680 yang handal.

Keduanya bersaing ketat meluncurkan produk di kelas entry level dan mid level dengan harga terjangkau. Meski tergolong HP murah, keduanya tidak bisa dirmehkan. Karena menawarkan fitur dan spesifikasi menarik.

Battle Redmi Note 11 vs Realme 9i jika dilihat dari segi harga, Redmi Note 11 menawarkan harga lebih terjangkau. Mana di antara dua perangkat ini yang lebih sesuai untuk kamu.

Baca Juga: Perbandingan Vivo T1 Pro 5G vs Realme GT Master Edition, Duel HP Snapdragon 778G

Keduanya hadir pada periode awal 2022 dan diklaim memiliki performa gahar di kelasnya. Dari segi desain, keduanya memiliki tampilan yang elegan dan menyasar pada kalangan muda. Redmi Note 11 hadir dengan desain lebih ‘tajam.’ Untuk bagian kamera, smartphone ini punya desain persegi yang menonjol.

Pilihan warna yang disediakan, yakni Mysterious Black, Milky Way Blue dan Mint Green. Sementara Realme 9i sudah hadir dengan cover belakang yang dapat memberikan efek visual menarik layaknya garis-garis Prisma. Perangkat ini sendiri hadir dengan dua pilihan warna yang terdiri dari Prism Blue dan Prism Black.

Lantas bagaimana Battle Redmi Note 11 vs Realme 9i ini? Berikut perbandingan dua HP murah tersebut yang HiTekno.com rangkum untuk kamu.

Baca Juga: Battle Redmi 10 2022 vs Realme Narzo 50A Prime, Duel HP Murah Terbaru

Spesifikasi Redmi Note 11 vs Realme 9i

Redmi Note 11 vs Realme 9i. (HiTekno.com)
Redmi Note 11 vs Realme 9i. (HiTekno.com)

Dari segi layar Redmi Note 11 mengandalkan layar berpanel AMOLED. Bentangnya 6,43 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel; 409 ppi). AMOLED di Redmi Note 11 kini sudah mendukung refresh rate tinggi, yakni 90 Hz.

Hasilnya, warna yang muncul dari layar HP ini akurat dengan menembus 99,9% DCI-P3. Pada standar lain, warnanya tembus 100% sRGB dan 87.8% Adobe RGB.

Baca Juga: Perbandingan Redmi Note 11 Pro vs Realme Narzo 50, Duel HP Baru Rilis

Sayangnya, layar AMOLED Redmi Note 11 belum mendukung pemutaran konten HDR10+. Namun, sertifikasi Widevine L1 sudah tersedia, sehingga kamu bisa menonton film di Netflix pada resolusi Full HD.

Sedangkan Realme 9i memiliki ukuran layar 6,6 inci pada resolusi 1080p. Layar inipun didukung dengan tingkat kecerahan tipikal hingga 480 nit, dan sudah hadirkan refresh rate 90 Hz yang dapat tingkatkan kemulusan layar 50% dari 60 Hz konvensional.
 
Tingkat kerapatan layar mencapai 400 ppi dengan aspek rasio 20:9. Tingkat kerapatan layar tersebut sudah lebih dari cukup untuk membuat tampilan menjadi tajam tanpa terlihat adanya bagian-bagian yang choppy seperti layar HD+ pada umumnya. Di sektor chipset Redmi Note 11 dijalankan oleh chipset dari Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G.

Chipset ini dibuat dengan proses fabrikasi 6 nm. Chipset ini juga didukung oleh penggunaan CPU Octa-core (4×2.4 GHz Kryo 265 Gold dan 4×1.9 GHz Kryo 265 Silver) dan GPU Adreno 610 sebagai kartu grafisnya. Redmi Note 11 juga dibekali penyimpanan yang terbilang besar. Yakni RAM 4GB dengan penyimpanan internal 128GB serta RAM 6GB/128GB.

Baca Juga: Perbandingan Redmi Note 11 Pro 5G vs Realme 9 Pro 5G, Duel HP 5G Kekinian

Samaha halnya, Realme 9i hadir dengan Snapdragon 680 4G yang dibangun dengan proses fabrikasi 6 nm. ini membuatnya memiliki efisiensi daya tinggi. Pada bagian kartu pengolah grafisnya, chipset dibekali dengan Adreno 610 dengan frekuensi 1100 MHz.

Realme 9i diketahui sanggup memainkan game ringan seperti Dead Trigger 2 dengan nyaman, meraih frame rate antara 55 hingga 58 FPS. Paduan Snapdragon 680 dan RAM hingga 11 GB (RAM 6 GB + virtual RAM 5 GB) dan penyimpanan internal 64GB hingga 128GB dapat melibas game populer MOBA dan FPS kekinian.

Kamera dan Fitur Lain Redmi Note 11 vs Realme 9i

Redmi Note 11. (Xiaomi Indonesia)
Redmi Note 11. (Xiaomi Indonesia)

Sektor kamera, Ada empat jenis kamera yang masuk dalam modul kamera belakang Redmi Note 11. Pertama, ada kamera utama 50 MP dengan bukaan f/1.8. Kedua, terdapat kamera ultra-wide 8 MP yang bukaannya f/2.4. Dua kamera terakhir adalah kamera makro dan sensor kedalaman yang masing-masing beresolusi 2 MP, serta punya bukaan f/2.4.

Adapun kamera depan Redmi Note 11 memiliki resolusi 13 MP plus bukaan f/2.4. Hasil jepretan kamera HP ini secara umum sudah cukup baik, terutama pada kondisi siang hari atau pada kondisi pencahayaan cukup.

Sementara Realme 9i tersemat konfigurasi Triple Camera yang berisikan lensa utama 50 MP (wide-angle), kamera 2 MP makro, dan kamera 2 MP depth sensor atau potret hitam putih.

Pada kamera depannya, tersedia sebuah cut out di pojok kiri atas sebagai rumah bagi lensa selfie berkekuatan 16 MP. Baik dari kamera belakang maupun depan mendukung perekaman video hingga resolusi 1080p pada 30 FPS. Untuk baterai keduanya memiliki baterai berkapasitas 5000mAh. Redmi Note 11 memiliki fitur fast charging 33W.

Dengan fitur ini, Redmi Note 11 hanya memerlukan waktu sebentar untuk mengisi ulang daya baterai hingga penuh. Kalau baterai dalam keadaan kosong, waktu yang diperlukan hanyalah 60 menit atau satu jam saja hingga baterai kembali penuh.

Realme 9i juga dikemas dengan baterai berkapasitas besar yaitu 5.000 mAh, pada tipe port pengisian yang tentunya sudah USB Type-C alih-alih microUSB.

Dan sudah didukung dengan fitur fast charging 33 W. Di sisi konektivitas, Redmi Note 11 dibekali dua kartu SIM, slot microSD, WiFi, Bluetooth.

Tak ketinggalan sensor NFC yang dihadirkan pada Redmi Note 11 dapat dimanfaatkan untuk pembayaran digital. Keduanya juga berjalan di atas sistem operasi Android 11 yang dilapisi dengan antar muka MIUI milik Xiaomi.

Realme 9i sudah dilengkapi dengan port USB Type-C, WiFi, Bluetooth, fitur Face Unlock, port jack audio 3,5mm, dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, dan realme UI 2.0 berbasiskan Android 11.

Spesifikasi Realme 9i mencakup chipset Snapdragon 680 dan RAM 6 GB. (Realme)
Spesifikasi Realme 9i mencakup chipset Snapdragon 680 dan RAM 6 GB. (Realme)

Harga Redmi Note 11 vs Realme 9i

  • Harga Redmi Note 11 4GB/128GB: Rp 2.499.000
  • Harga Redmi Note 11 6GB/128GB: Rp 2.799.000
  • Harga Realme 9i 4GB/128GB: Rp 2.699.000
  • Harga Realme 9i 6GB/128GB : Rp 2.999.000

Itulah battle Redmi Note 11 vs Realme 9i. Masing-masing punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jadi untuk pilihan tergantung pada kebutuhan dan budget kamu. Pilih mana di antara dua HP murah Snapdragon 680 di atas?

Kontributor: Pasha Aiga Wilkins
Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB