Kamu harus mengetahui daftar settingan APNTelkomsel 4G yang bisa kamu gunakan terlebih dahulu.
Nah bagi kamu yang belum tahu apa saja sih daftar settingan APN Telkomsel 4G, kamu tidak perlu khawatir ya karena berikut ini ada beberapa daftar settingan APN Telkomsel 4G yang bisa kamu gunakan untuk meningkatkan kecepatan akses internet kamu:
Bagi kamu pengguna Android, cara setting APN Telkomsel 4G bisa kamu lakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini :
Buka menu Pengaturan / Settings pada HP Android kamu
Apabila menu pengaturan telah terbuka, pilih menu Cellular Network / Jaringan Seluler
Lalu pilih menu Access Point Name (APN) / Nama Titik Akses (APN)
Maka pada layar akan muncul dua pilihan menu, yaitu Tambah APN atau Setel Ulang / Reset. Klik pada opsi menu Tambah APN
Setelah itu akan muncul detail APN Telkomsel yang bisa kamu edit sesuai dengan daftar setelan APN terbaru yang akan kamu gunakan
Apabila kamu sudah mengisi semua kolom tersebut sesuai daftar setelan APN, klik Simpan / Save
Setelah APN baru tersimpan maka kamu bisa mengganti penggunaan APN kamu yang lama dengan APN yang baru ini
Sedangkan untuk kamu pengguna iPhone, maka kamu tinggal ikuti saja tutorial praktis dibawah ini ya :
Masuk ke menu Settings pada iPhone kamu
Lalu pilih menu Cellular
Kemudian pilih opsi menu Cellular Data Network
Setelah itu kamu tinggal mengubah dan mengatur settingan APN pada perangkat iPhone kamu sesuai dengan daftar setelan yang ada di atas
Selesai!
Itulah cara setting APN Telkomsel 4G yang bisa kamu gunakan agar kamu tetap terhubung dengan jaringan internet yang stabil untuk pengguna Android maupun iPhone. Jadi dari beberapa daftar settingan APN Telkomsel 4G diatas, mana yang paling cocok dengan perangkat kamu?