Harga dan Spesifikasi Infinix Note 12 G96, HP Rp 2 Jutaan dengan Memori Lega

Spesifikasi Infinix Note 12 G96 cukup menarik di rentang Rp 2 jutaan.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 08 Juli 2022 | 11:09 WIB
Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)

Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)

Hitekno.com - Infinix Note 12 menjadi salah satu alternatif menarik apabila kalian mencari HP baru di rentang Rp 2 jutaan. Berikut kami akan memberikan rincian harga dan spesifikasi Infinix Note 12 G96 di Indonesia.

HP Infinix ini memiliki layar AMOLED 6,7 inci beresolusi Full HD+ dengan kerapatan piksel 393 ppi. Perangkat merupakan versi yang lebih baik dibanding dengan model standarnya.

Perlu diketahui, Infinix Note 12 versi standar mengusung chipset MediaTek Helio G88. Seperti namanya, Infinix Note 12 G96 membawa dapur pacu MediaTek Helio G96.

"Lebih cepat dan unggul, Helio G96 dilengkapi 2x CortexA76 dan 6x CortexA55, yang bekerja sama guna memberikan performa chipset pintar lebih baik dari sebelumnya," tulis Infinix dalam laman resmi perusahaan.

Smarphone mendukung fitur RAM hingga 13 GB. Itu adalah kapasitas gabungan dari RAM bawaan 8 GB dan fitur virtual RAM 5 GB. Infinix Note 12 mempunyai dimensi 164.57 x 76.80 x 7.89 mm dengan bobot sekitar 185 gram.

Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)
Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)

Perusahaan turut menyediakan Dar-link 2. Fitur tersebut merekam pola pengunaan untuk mengoptimasi baterai, temperatur serta memori, sehingga memaksimalkan performa bermain game. Berikut spesifikasi Infinix Note 12 G96 di Indonesia:

  • OS: Android 12, XOS 10.6
  • Chipset: Mediatek Helio G96 (12 nm)
  • CPU: Octa-core (2x2.05 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G57 MC2
  • RAM: 8 GB
  • Internal Memori: 128 GB dan 256 GB
  • Layar: AMOLED 6.7 inci, 1080 x 2400 piksel, 20:9 ratio
  • Kamera utama: 50 MP, f/1.6 (wide) + 2 MP, f/2.4 (depth) + QVGA
    Spesifikasi Infinix Note 12 G96. (Infinix)
    Spesifikasi Infinix Note 12 G96. (Infinix)
  • Kamera depan: 16 MP
  • Baterai: 5.000 mAh (fast charging 33 W)
  • Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth
  • Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Dimensi: 164.6 x 76.8 x 8 mm
  • Berat: 204 g
  • Warna: Force Black, Snowfall, Sapphire Blue

Kelebihan Infinix Note 12 G96

Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)
Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)

 

Kelebihan Infinix Note 12 G96 ada pada chipset kencang, layar luar, memori lega, dan bodi tipis. Gabungan MediaTek Helio G96, RAM 13 GB, dan fitur optimasi gaming membuat ponsel menawarkan performa kencang di rentang Rp 2 jutaan.

Perangkat turut mengemas Linear Motor Tactile System. Fitur menawarkan berbagai teknik umpan balik haptik dan getaran yang disesuaikan dengan skenario pengunaan. Pengguna dapat bermain game, bertukar pesan atau menggunakan kalkulator dengan pengaturan motor linear yang intuitif dan unik di setiap sentuhan.

Harga Infinix Note 12 G96

Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)
Spesifikasi Infinix Note 12 G96 mencakup RAM hingga 13 GB dan layar AMOLED. (Infinix)

 

Harga Infinix Note 12 G96 varian memori terendah (8GB/128GB) dibanderol sebesar Rp 2.799.000 dengan harga promo Rp 2.599.000. Sementara model memori tertinggi (8GB/256GB) dapat dibeli dengan harga Rp 2.999.000 (harga promo Rp 2.779.000). Itulah tadi harga dan spesifikasi Infinix Note 12 G96 di Indonesia, tertarik memboyong HP murah ini?

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB