Tingkah Bocil Saat Main HP Ini Bikin Salfok, Netizen: Random-nya Melewati Batas

"Main HP dengan mata batin," canda netizen lain.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 22 Juli 2022 | 11:17 WIB
Bocil main HP dengan kelakukan random. (TikTok/ @dengkulsapi)

Bocil main HP dengan kelakukan random. (TikTok/ @dengkulsapi)

Hitekno.com - Tingkah bocah cilik (bocil) yang begitu polos terkadang dapat membuat orang dewasa merasa heran sekaligus geli. Sebuah video mengenai tingkah bocah yang memainkan HP dengan cara unik ini sukses bikin netizen salfok.

Pengguna TikTok dengan akun bernama @dengkulsapi membagikan momen anti mainstream di sebuah ruangan. Ia turut mengunggah pernyataan yang membuat netizen ikut berpikir keras.

"Bocil kalau main HP kenapa posisinya suka random ya," tulis @dengkulsapi pada caption. Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 4 juta kali dan memperoleh 1 juta tanda suka.

Kita bisa melihat seorang bocil yang berada di atas tempat duduk. Tak menyandarkan punggung ke kursi, bocil ini justru menghadap ke arah sebaliknya.

Ia menyelipkan tangan di antara lubang dekat sandaran kursi. Sang bocah bermain smartphone dengan menggoyang-goyangkan kursi.

Bocil main HP dengan kelakukan random. (TikTok/ @dengkulsapi)
Bocil main HP dengan kelakukan random. (TikTok/ @dengkulsapi)

Sandaran kursi ternyata memiliki lapisan yang semi transparan sehingga bocil dapat melihat dari baliknya. Si bocil nampak cukup nyaman dengan posisi ini. Unggahan video viral mengenai bocil anti mainstream itu mendapat beragam komentar dari netizen.

"Lah, kok bisa? (emoticon terkejut)," tulis @i**pi*e.

"Itu agar dia bisa menghindari sinar blue ray," canda @lo**sp**tigde.

Bocil main HP dengan kelakukan random. (TikTok/ @dengkulsapi)
Bocil main HP dengan kelakukan random. (TikTok/ @dengkulsapi)

"Random-nya melewati batas khatulistiwa," komentar @r**jun_3**.

"Gimana itu konsepnya woy," kata @re**rie.

"Main HP dengan mata batin," celetuk @p**i**pip. Unggahan video viral mengenai tingkah bocil anti mainstream bisa dilihat melalui LINK INI.

Berita Terkait
Berita Terkini

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB

OPPO Indonesia resmi membuka OPPO Experience Store terbaru di Pakuwon Mall Bekasi. Toko ini hadir dengan konsep unik yan...

gadget | 14:42 WIB

Apple berencana menghentikan penjualan iPhone 14, iPhone 14 Plus, dan iPhone SE generasi ketiga ....

gadget | 11:46 WIB

CASIO Indonesia dan PT Gilang Agung Persada mengumumkan Pemain Timnas Indonesia, Rizky Ridho sebagai Brand Ambassador te...

gadget | 19:56 WIB

Menjelang peluncuran pada 18 Desember mendatang, kapasitas dan kecepatan pengisian baterai Realme 14x terungkap....

gadget | 16:48 WIB