Hitekno.com - Netizen berbondong-bondong meluapkan kemarahan atas kasus viral yang menimpa karyawan minimarket. Setelah akun konter HP Boy Cellular ITC BSD diserang netizen, Facebook mengeluarkan kebijakan khusus.
Rekaman mengenai emak-emak bermobil mewah yang mencuri cokelat di minimarket berbuntut panjang. Netizen ramai menyerbu akun Facebook dan konter HP yang dimiliki oleh emak-emak tersebut.
Sebelum ini, beredar sebuah video mengenai ibu-ibu yang mencuri cokelat di minimarket. Ibu-ibu itu lantas mendatangkan pengacara dan tak terima videonya disebar ke publik.
Video mengenai momen karyawan Alfamart yang meminta maaf karena diduga diintimidasi membuat netizen bersimpati. Kasus terkait emak-emak pencuri cokelat dan tuntutan kepada pegawai minimarket sempat trending beberapa waktu lalu.
Setelah trending, belasan ribu netizen langsung menyerbu konter HP yang diduga milik emak-emak pencuri cokelat di minimarket.
Netizen mengetahui bahwa konter HP itu milik emak-emak pencuri cokelat setelah mengetahui kartu nama milik Mariana Ahong.
Akun Facebook konter HP Boy Cellular dibanjiri review bintang satu oleh netizen. Belasan ribu netizen lain bahkan membanjiri konter HP itu dengan komentar negatif dalam ulasan di Google.
"Buset sudah ramai aja. Mau tanya apakah di sini jualan cokelat rasa Mercy?" sindir H**i K**s.
"Wah bagus-bagus yang HP-nya. Yuk dikutil berjamaah," komentar Vi**o Am*o.
"Tidak ramah, owner-nya tidak punya etika," ungkap Ji** Val**r sembari memberikan rating bintang satu.
Akun Facebook Boy Cellular ITC BSD kini memperoleh rating 1.1 dari 5 bintang yang tersedia. Rating itu datang dari 109 orang yang memberikan ulasan. Akun konter HP ini sebelumnya bahkan memperoleh ribuan ulasan negatif dari netizen.
Meski begitu, Facebook sepertinya menghapus ulasan yang tak ada hubungannya dengan konter HP tersebut. Facebook menyiratkan bahwa mereka akan mempertimbangkan ulasan dari netizen yang benar-benar membeli HP atau merasakan pelayanan dari konter HP.
Ulasan yang diberikan karena kasus viral sepertinya tak dihitung. Facebook bahkan mematikan sementara kolom ulasan setelah netizen berbondong-bondong menyerbu akun konter HP dengan komentar negatif.
"Boy Cellular ITC BSD saat ini mendapatkan rekomendasi dalam jumlah tak biasa. Kami untuk sementara menonaktifkan kemampuan orang untuk memberi rekomendasi baru guna memastikan bahwa rekomendasi yang diberikan asli dan mematuhi kebijakan kami," tulis Facebook dalam deskripsi di akun fanspage Boy Cellular.
Emak-emak Pencuri Cokelat Telah Meminta Maaf
Dikutip dari Suara.com, ibu pencuri cokelat tersebut akhirnya meminta maaf kepada karyawan Alfamart. Berdasarkan video yang diunggah Hotman Paris Hutapea, si ibu pencuri cokelat tersebut akhirnya berdamai dengan karyawan Alfamart yang sebelumnya diancam UU ITE.
Video yang dibagikan Hotman Paris Hutapea pada 15 Agustus 2022 itu merekam anak dari ibu tersebut, sebagai perwakilan meminta maaf kepada Amelia, karyawan Alfamart yang terjerat kasus.
"Saya mohon maaf dengan sangat kepada Amelia dan keluarga. Maaf ya," ucap anak dari si pelaku. Lebih lanjut, ia juga mengakui bahwa ibunya melakukan pencurian dengan mengambil tiga buah cokelat dan dua sampo. Meski sudah meminta maaf, netizen rupanya masih saja menyerang konter HP Boy Cellular dan menjadikan foto pencuri cokelat di minimarket sebagai meme.