2 Cara Membuat Kop Surat di Word dengan Manual dan Otomatis

Bisa manual dan otomatis, gunakan cara membuat kop surat di Word.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 19 Agustus 2022 | 11:27 WIB
Ilustrasi logo Microsoft Word. (teaching.cambriancolledge.ca)

Ilustrasi logo Microsoft Word. (teaching.cambriancolledge.ca)

Hitekno.com - Sebagai program pengolahan kata andalan dari Microsoft, program Microsoft Word menghadirkan dua pilihan cara membuat kop surat di Word yang bisa kamu gunakan dengan mudah. Ikuti tutorial Microsoft Word berikut ini.

Ketahui ada dua metode yang bisa dilakukan, yaitu membuat kop surat secara manual dan membuat kop surat secara otomatis.

Kop surat adalah sebuah format yang digunakan untuk menunjukkan identitas pengirim surat resmi, jadi apabila kamu menerima surat yang tidak dilengkapi dengan kop surat maka bisa dipastikan kalau surat tersebut bukan surat resmi ya.

Baca Juga: Cara Membuat Kop Surat di Word Otomatis, Mudah dan Praktis

Letak kop surat berada di bagian paling atas sebelum tanggal surat, oleh karena itu dengan adanya kop surat tersebut maka akan memudahkan kita untuk mengetahui siapa pengirim dan penerima surat resmi tersebut.

Bagian-bagian kop surat biasanya berisi informasi perihal nama instansi atau lembaga, logo instansi atau lembaga, alamat lengkap, nomor telepon, nomor faksimile hingga alamat website dan email.

Microsoft Word. (Microsoft)
Microsoft Word. (Microsoft)

Sekarang kamu pasti penasaran kan bagaimana cara membuat kop surat di Word baik secara manual ataupun secara otomatis? Caranya mudah kok kamu tinggal ikuti saja langkah-langkah di bawah ini:

Baca Juga: Cara Membuat Nomor Halaman Berbeda di Microsoft Word

1. Membuat kop surat secara manual

  • Buka program Microsoft Word pada perangkat kamu dan buat dokumen baru
  • Lalu atur ukuran kertas dan margin yang akan kamu gunakan
  • Kemudian double klik pada bagian paling atas lembar kerja (bagian header)
  • Selanjutnya klik pada menu design dan aktifkan opsi menu different first page
  • Pilih opsi align center untuk membuat posisi teks berada di tengah header
  • Setelah itu ketik informasi tentang instansi atau lembaga yang ingin kamu masukkan di kop surat
  • Untuk menyisipkan logo instansi atau lembaga, klik pada menu insert dan pilih opsi menu picture
  • Kemudian atur posisi logo instansi atau lembaga tersebut sesuai dengan keinginan kamu
  • Selanjutnya kamu tinggal buat garis pembatas untuk kop surat tersebut dengan cara klik pada tab home dan pilih menu borders and shading
  • Tentukan garis yang akan digunakan dan klik ok
  • Selesai! Sekarang kop surat kamu sudah berhasil dibuat
Microsoft Word. (Microsoft)
Microsoft Word. (Microsoft)

2. Membuat kop surat secara otomatis

  • Buka program Microsoft Word ada perangkat kamu dan akan muncul jendela new document
  • Pada jendela new document akan muncul beberapa pilihan menu, klik pada opsi letters dan pilih template untuk kop surat sesuai dengan keinginan kamu
  • Kemudian klik pada tab create, maka secara otomatis template yang kamu pilih akan muncul di lembar kerja
  • Setelah itu kamu bisa mengedit informasi apa saja tentang instansi atau lembaga yang ingin kamu masukan ke dalam kop surat
  • Jika sudah simpan dokumen kop surat tersebut dan selesai!

Itulah cara membuat kop surat di Word yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan kamu. Jadi dari kedua cara di atas, cara manual atau cara otomatis yang akan kamu gunakan untuk membuat kop surat? Selamat mencoba tutorial Microsoft Word!

Baca Juga: Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Word dengan Cepat dan Praktis

Kontributor: Jeffry francisco
Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB