Samsung Galaxy A04s Bawa Tampilan dan Spesifikasi Begini, Dijual Rp 2 Jutaan Saja?

Samsung Galaxy A04s akan menggunakan chipset handal Samsung yaitu Exynos 850 SoC.

Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 23 Agustus 2022 | 13:34 WIB
Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Hitekno.com - Menjelang perilisannya, sejumlah bocoran terkait Samsung Galaxy A04s mulai santer beredar. Bocoran ini terkait dengan tampilan dan spesifikasi perangkat baru Samsung tersebut.

Tidak hanya mengungkap mengenai tampilan dan spesifikasi perangkat baru Samsung ini, bocoran yang beredar ini juga memberi beberapa bocoran mengenai harga Samsung Galaxy A04s.

Dilansir dari GSM Arena, perangkat baru Samsung ini kemungkinan akan menggunakan layar LCD berukuran 6,5 inci beresolusi 720 x 1600 piksel yang memiliki kecepatan refresh rate mencapai 90Hz dan kecerahan 400 nits.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Oppo Murah, Harga Mulai Rp 1 Jutaan

Mengenai jeroan, Samsung Galaxy A04s akan menggunakan chipset handal Samsung yaitu Exynos 850 SoC yang duet bersama kapasitas RAM 3 GB dan memori internal 32 GB.

Selanjutnya, perangkat Samsung Galaxy A04s ini juga menggunakan sistem operasi Android 12 yang bekerja di bawah Samsung One UI. Sedangkan fitur lainnya dari perangkat ini adalah jack headphone 3,5 mm yang terpasang di perangkat tersebut.

Samsung Galaxy A04s muncul di Geekbench. (Geekbench)
Samsung Galaxy A04s muncul di Geekbench. (Geekbench)

Sektor kamera Samsung Galaxy A04s membawa sensor utama 50 MP dengan bukaan f/1.8 yang duet bersama dua sensor 2 MP lainnya untuk macro dan depth sensor. Di bagian depan, perangkat ini menggunakan sensor 5 MP di bagian depan.

Baca Juga: 5 Fakta Seputar Dugaan Kebocoran Data 17 Juta Pelanggan PLN

Menyempurnakan seluruh kinerja dari Samsung Galaxy A04s, perusahaan HP asal Korea Selatan ini membekali perangkat barunya dengan kapasitas 5.000 mAh yang bisa terisi melalui pengisian daya 15W USB-C.

Samsung Galaxy A04s hadir dalam tiga varian warna yaitu putih, hitam dan hijau tua. Perangkat ini dipercaya akan meluncur dengan harga 169 euro atau setara dengan Rp 2.497.972 saja.

Baca Juga: Gemas Lihat Aksi Pria Goda Penjaga Warung Cantik Ini, Netizen: Aku Senyum-senyum Sendiri

Berita Terkait
Berita Terkini

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB