Fungsi dan Cara Menggunakan Rumus ISBLANK Dalam Excel, Begini Langkahnya

Penasaran dengan cara pakai rumus ISBLANK di Microsoft Excel? Begini langkah yang harus ditempuh.

Cesar Uji Tawakal

Posted: Selasa, 13 September 2022 | 15:00 WIB
Microsoft Excel. (Microsoft)

Microsoft Excel. (Microsoft)

Hitekno.com - Bagi kamu pengguna program Microsoft Excel yang ingin mengoreksi data yang telah kamu buat apakah terdapat data yang kosong atau tidak maka kamu harus mengetahui fungsi dan cara menggunakan rumus ISBLANK dalam Excel. Karena rumus ISBLANK sendiri memiliki fungsi untuk memeriksa apakah sebuah cell berisi value atau tidak.

Sehingga nantinya apabila kamu memasukkan rumus ISBLANK ini pada sebuah cell dan cell tersebut dalam keadaan kosong maka hasil dari rumus ISBLANK ini adalah true. Sedangkan apabila kamu memasukkan rumus ISBLANK pada sebuah cell dan cell tersebut tidak dalam keadaan kosong maka hasil dari rumus ISBLANK ini adalah false.

Setelah kamu mengetahui sekilas info mengenai fungsi dan cara menggunakan rumus ISBLANK dalam Excel, sekarang saatnya kamu menyimak cara penerapan rumus ISBLANK pada sebuah dokumen Excel :

Baca Juga: Samsung Galaxy S23 Ultra Bawa Sensor 200 MP, Ini Bocoran Fitur Kameranya

Rumus ISBLANK sendiri ditulis dengan format : =ISBLANK(value)

Penjelasan : pada kolom value diisi dengan cell yang akan kamu uji apakah terdapat data yang kosong atau tidak
Sedangkan untuk cara menggunakan rumus ISBLANK pada sebuah dokumen Excel bisa kamu lakukan dengan mengikuti langkah-langkah mudah berikut ini:

Microsoft Excel. (Microsoft)
Microsoft Excel. (Microsoft)

 

Baca Juga: Arti Istilah Hiatus dan Manfaatnya: Populer di Kalangan Pencinta Manga, Ini Makna yang Perlu Kamu Ketahui

  • Buka dokumen Microsoft Excel milik kamu dan klik pada cell tempat kamu ingin meletakkan hasil rumus ISBLANK
  • Setelah itu masukkan rumus ISBLANK seperti yang telah disebutkan diatas yaitu ketik tanda sama dengan ( = ) terlebih dahulu lalu ketik ISBLANK dan tanda kurung buka " ( " selanjutnya masukkan koordinat cell yang ingin di cek dan masukkan tanda kurung tutup " ) "
  • Kemudian tekan tombol enter untuk mengetahui hasil dari rumus ISBLANK tersebut. Apabila hasil value dari rumus ISBLANK benar-benar kosong maka rumus ISBLANK akan menunjukkan nilai true, sedangkan apabila hasil value dari rumus ISBLANK tidak kosong maka rumus ISBLANK akan menunjukkan nilai false

Itulah sedikit informasi mengenai fungsi dan cara menggunakan rumus ISBLANK dalam Excel yang harus kamu ketahui agar kamu bisa mengoreksi data yang telah kamu buat dengan lebih mudah. Selamat mencoba!

Kontributor: Jeffry francisco
Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB